Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pesepeda Perempuan di Menteng Jakarta Pusat Dijambret Sampai Jatuh

image-gnews
Para pesepeda dari Too Much Idea Cycling Cult menempelkan tulisan-tulisan di punggungnya saat mengayuh pit. Aksi ini dilakukan menanggapi maraknya kasus begal dan jambret sepeda. Foto: Instagram
Para pesepeda dari Too Much Idea Cycling Cult menempelkan tulisan-tulisan di punggungnya saat mengayuh pit. Aksi ini dilakukan menanggapi maraknya kasus begal dan jambret sepeda. Foto: Instagram
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Seorang pesepeda wanita dijambret di Jalan Latuharhari, Menteng, Jakarta Pusat pada Rabu, 24 Januari 2024. 

Rekaman kamera pengawas detik-detik penjambretan diunggah di akun Instagram @lensa_berita_jakarta. Terlihat ada seorang perempuan yang sedang bersepeda di bahu jalan lalu dari belakang dipepet oleh pengendara sepeda motor yang merampas gawainya hingga membuat korban jatuh.

Kepala Subdit Jatanras Polda Metro Jaya Ajun Komisaris Besar Rovan Mahenu membenarkan kasus itu ditangani oleh Polda Metro Jaya.

“Iya benar sudah ditangkap para pelaku saat ini masih pengembangan untuk TKP dengan korban yang berbeda,” kata Rovan dihubungi Tempo melalui pesan singkat pada Jumat, 26 Januari 2024.

Rovan belum menjelaskan secara detail siapa inisial pelaku, kapan dan di mana penangkapan itu dilakukan.

 

Ini Jalur Rawan Jambret dan Tips Aman Bersepeda Menurut B2W Indonesia

 

Kasus pesepeda menjadi korban penjambretan bukan kali ini terjadi. Pada Maret 2022, misalnya, seorang pesepeda yang sedang melintas di jembatan layang Senayan menjadi korban. Padahal kondisi saat itu sedang ramai dengan aktivitas masyarakat.

"Ini menandakan jalan-jalan masih belum aman bagi pesepeda terkait kriminal," kata Ketua Bike To Work Indonesia, Fahmi Saimima, saat dihubungi, Ahad, 6 Maret 2022.

Menyikapi upaya penjambretan itu, Fahmi menyarankan agar para pesepeda lebih berhati-hati saat menjalankan hobinya itu. "Baik yang untuk sepeda buat transportasi, rekreasi, maupun olahraga. Semua mesti mawas diri tidak memancing peluang kejahatan," ucap dia.

Fahmi memberi sejumlah tips agar aman saat bersepeda. Ia menyarankan penampilan saat bersepeda jangan terlalu mencolok. “Barang-barang harus dijaga, terutama barang-barang penting seperti handphone dan dompet,” tuturnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Yang penting juga jangan sendirian. Kalau pun sendirian pastikan jalur yang dilewati bukan jalur yang rawan," ucap dia menambahkan.

Mengenai jalur yang rawan, Fahmi menjelaskan bahwa jalur-jalur ini biasanya jalur lurus yang panjang. Biasanya pada jalur ini pesepeda yang sebelumnya bergerombol terpisah dari kelompoknya.

"Biasanya ada di kawasan-kawasan selepas pesepeda ini nge-loop. Jalur-jalur ini biasanya merupakan jalur pulang pesepeda karena pulangnya pasti sendirian," papar Fahmi.

Fahmi menyebut beberapa jalur yang rawan dengan bagi pesepeda seperti Kebon Jeruk, Rawamangun, Pondok Labu, Kebayoran Lama, flover Senayan arah TVRI, dan lainnya. “Pesepeda harus hati-hati karena pada jam sibuk pun mereka berani menjambret,” kata Fahmi.

B2W Indonesia, kata Fahmi, telah meminta pemerintah provinsi DKI Jakarta dan kepolisian agar menambah jumlah kamera pengawas di jalan untuk mengantisipasi terulangnya jambret atau begal yang mengincar pesepeda.

“Tim advokasi kami sudah melakukan komunikasi ke Pemprov (Dishub) dan kepolisian utuk terus melakukan atrol rutin. Jikalau terbatas personel, maka mesti disiapkan CCTV lebih banyak di jalan yang mempunyai potensi,” katanya.

Di samping itu, kata Fahmi, perwakilan dari B2W Indonesia bersama tim advokasi sedang melakukan komunikasi dengan jajaran pemerintah dan kepolisian untuk mengurangi kejahatan jalanan yang mengincar pesepeda .

Pilihan Editor: Cerita Fotografer yang Berhasil Abadikan Penjambret Pesepeda di Senayan

 

 

 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Sudin Jakarta Pusat Beri Bantuan Tenda Darurat, Selimut, dan Makanan Korban Kebakaran

9 hari lalu

Kebakaran melumatkan tiga rumah warga di permukiman warga di Jalan Kemayoran Gempol, Kelurahan Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu, 17 April 2024. Kebakaran itu terjadi sekitar 13.00 WIB. TEMPO/Ihsan Reliubun
Sudin Jakarta Pusat Beri Bantuan Tenda Darurat, Selimut, dan Makanan Korban Kebakaran

Dinas Sosial DKI Jakarta melalui Suku Dinas Sosial Jakarta Pusat menurunkan bantuan berupa tenda darurat, selimut, dan makanan kepada korban kebakaran.


Pemilik Warung Padang Korban Kebakaran: Saya Baru Tahu Saat Orang Teriak

9 hari lalu

Suryonoto, 53 tahun, melihat sisa kebakaran yang melumatkan tiga rumah warga dan delapan kamar kontrakan di Jalan Kemayoran Gempol, Kelurahan Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu, 17 April 2024. TEMPO/Ihsan Reliubun
Pemilik Warung Padang Korban Kebakaran: Saya Baru Tahu Saat Orang Teriak

Kebakaran di Jalan Kemayoran Gempol, Kelurahan Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat, menghanguskan tiga rumah. Delapan kamar kontrakan.


Mayat Dalam Freezer Mobil Pengantar Es di Jalan Sudirman, Polisi Duga Korban Tertidur dan Terkunci

14 hari lalu

Kapolres Metro Jakarta Pusat Komisaris Besar Polisi Susatyo Purnomo Condro saat ditemui di Polda Metro Jaya usai Apel Swakarsa, Sabtu, 4 November 2023. Tempo/M. Faiz Zaki
Mayat Dalam Freezer Mobil Pengantar Es di Jalan Sudirman, Polisi Duga Korban Tertidur dan Terkunci

Seorang karyawan ditemukan tewas di dalam lemari pendingin (freezer) mobil pengangkut es krim di Jalan Jenderal Sudirman Jakarta Pusat


109 Remaja Konvoi Motor di Jakarta Pusat Dibawa ke Polsek Tanah Abang, Berdalih Bagikan Takjil

18 hari lalu

Polres Metro Jakarta Pusat menangkap 109 remaja yang konvoi berdalih berbagi takjil di Jakarta pada Minggu, 7 April 2024. (ANTARA/HO-Polres Metro Jakarta Pusat)
109 Remaja Konvoi Motor di Jakarta Pusat Dibawa ke Polsek Tanah Abang, Berdalih Bagikan Takjil

Polisi menemukan para remaja konvoi dengan menggeber-geber sepeda motor sembari membawa bendera.


Kantor YLBHI Kebakaran

19 hari lalu

Suasana Gedung Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia atau YLBHI di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, yang terbakar pada Ahad malam, 7 April 2024, sekitar pukul 22.20. Tempo/ Adil Al Hasan
Kantor YLBHI Kebakaran

Kantor Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia atau YLBHI di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat mengalami kebakaran


170 Remaja Terjaring Penindakan Konvoi dan Hendak Tawuran, 2 di antaranya Positif Narkoba

23 hari lalu

Ilustrasi tawuran/perkelahian penganiayaan. Shutterstock
170 Remaja Terjaring Penindakan Konvoi dan Hendak Tawuran, 2 di antaranya Positif Narkoba

Polda Metro Jaya dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengumpulkan puluhan remaja di halaman Balai Kota DKI Jakarta, Gambir, Jakarta Pusat pada Rabu.


Ramai Pasar Tasik Saingi Pasar Tanah Abang Menjelang Lebaran, Ini Kisah Pasar Tiban Pakaian Muslim Senin dan Kamis

25 hari lalu

Sebagian pedagang limpahan Pasar Tasik memilih berjualan di lahan parkir Jati Steam Car Wash, tak jauh dari lahan bongkaran milik PT KAI, Kamis, 12 April 2018. TEMPO/Salsabila Putri Pertiwi
Ramai Pasar Tasik Saingi Pasar Tanah Abang Menjelang Lebaran, Ini Kisah Pasar Tiban Pakaian Muslim Senin dan Kamis

Keberadaan Pasar Tasik menjelang lebaran ramai, bahkan menyaingi Pasar Tanah Abang. Apa keunikan pasar tiban yang buka hanya Senin dan Kamis ini?


Earth Hour 2024 di Aryaduta Menteng

31 hari lalu

Aryaduta Menteng saat Earth Hour 2024
Earth Hour 2024 di Aryaduta Menteng

Earth Hour adalah acara tahunan seluruh dunia dalam gerakan mitigasi perubahan iklim.


18 Remeja di Sawah Besar Tawuran Selepas Sahur, Polisi Bentuk Tim Gabungan

45 hari lalu

Ilustrasi tawuran. Dok. TEMPO/Dian Triyuli Handoko
18 Remeja di Sawah Besar Tawuran Selepas Sahur, Polisi Bentuk Tim Gabungan

Polisi tangkap 18 remaja pelaku tawuran di Sawah Besar selepas sahur.


Viral Seorang Wanita di Bekasi Terseret Motor Penjambret hingga 120 Meter, Korban Luka Parah

59 hari lalu

Ilustrasi penjambretan. Swns.com
Viral Seorang Wanita di Bekasi Terseret Motor Penjambret hingga 120 Meter, Korban Luka Parah

Berdasarkan video yang beredar, korban tampak berupaya mempertahankan barang berharga miliknya yang dijambret di Underpass Cibitung Bekasi.