Hari Ini, 23 Tahanan Salat Iduladha di Masjid Rutan KPK

Senin, 17 Juni 2024 10:15 WIB

Tessa Mahardhika Sugiarto sebagai Juru Bicara KPK yang baru saat sesi perkenalan dengan awak media, di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta, Jumat, 7 Juni 2024. KPK resmi menunjuk mantan Penyidik berasal dari institusi Polri, Tessa Mahardhika Sugiarto sebagai Jubir KPK menggantikan posisi yang sebelumnya dijabat oleh oleh Ali Fikri. Selain itu, Tessa Mahardhika juga pernah mengikuti seleksi untuk jabatan Direktur Pengaduan Masyarakat KPK pada 2020 dan Direktur Koordinasi dan Supervisi Wilayah I pada 2023. TEMPO/Imam Sukamto

TEMPO.CO, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK memfasilitasi para tahanan yang beragama islam untuk melaksanakan ibadah Salat Iduladha 1445 Hijriah pada hari ini, Senin, 17 Juni 2024. Juru bicara KPK Tessa Mahardhika mengatakan terdapat 23 tahanan KPK yang beragama islam, terdiri atas 22 laki-laki dan satu perempuan.

Dia menyebut salat Iduladha dilakukan pada pukul 7.00 WIB. "Dipusatkan di Masjid KPK Kav. 4,” kata Tessa dalam keterangan resmi, Ahad, 16 Juni 2024.

Masjid ini berada di Gedung Penunjang KPK atau di belakang Gedung Merah Putih KPK, Kuningan Persada, Jakarta Selatan. Setelah pelaksanaan salat Iduladha, KPK membuka layanan besuk khusus bagi keluarga para tahanan.

Kunjungan dibuka mulai pukul 10.00 sampai 12.00 WIB di Rutan Cabang KPK. KPK juga memfasilitasi keluarga tahanan yang ingin mengirimkan makanan bagi para tahanan dengan jadwal pengiriman pada pukul 08.30 hingga 10.00 WIB.

Pelaksanaan salat Iduladha dan layanan kunjungan bagi tahanan di Rutan Cabang KPK ini merupakan salah satu bagian pemenuhan hak-hak dasar bagi para tahanan komisi antirasuah. Adapun Pemerintah telah memutuskan awal Zulhijah 1445 Hijriyah jatuh pada Sabtu, 8 Juni 2024. Dengan keputusan itu, hari raya Iduladha jatuh pada Senin, 17 Juni 2024.

Advertising
Advertising

Wakil Menteri Agama Saiful Rahmat mengatakan keputusan 1 Zulhijah dan Hari Raya Idul Adha diputuskan oleh pemerintah dan ormas Islam pada Sidang Isbat di Kantor Kemenag, Jakarta Pusat, Jumat 7 Juni 2024. "Disepakati bahwa 1 Zulhijah tahun 1445 H jatuh pada Sabtu 8 Juni 2024 Masehi dan insyallah hari raya Iduladha jatuh pada 17 Juni 2024," kata Saiful Rahmat dalam konferensi pers di Kantor Kemenag, Jumat 7 Juni 2024.

Saiful mengatakan keputusan itu berdasarkan hasil pantau hilal di 114 titik di seluruh wilayah Indonesia. Dari hasil pantauan itu, dilanjutkan rapat sidang isbat yang tertutup untuk umum.

MUTIA YUANTISYA | ANTARA

Pilihan Editor: Iduladha di Lapangan Bhayangkara Mabes Polri, Kapolri Berikan 43 Sapi untuk Kurban

Pilihan Editor: Iduladha di Lapangan Bhayangkara Mabes Polri, Kapolri Berikan 43 Sapi untuk Kurban

Berita terkait

Komnas HAM Bersurat Ke KPK, Dalami Laporan Kusnadi Staf Hasto Kristiyanto

27 menit lalu

Komnas HAM Bersurat Ke KPK, Dalami Laporan Kusnadi Staf Hasto Kristiyanto

Komnas HAM menindaklanjuti pengaduan dari staf Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto, Kusnadi, soal pemeriksaannya di KPK

Baca Selengkapnya

Eks Penyidik KPK Praswad Nugraha dan Novel Baswedan Akan Daftar Jadi Capim KPK Jika MK Loloskan Minimum Batas Usia

3 jam lalu

Eks Penyidik KPK Praswad Nugraha dan Novel Baswedan Akan Daftar Jadi Capim KPK Jika MK Loloskan Minimum Batas Usia

Ketua IM57+ Institute Praswad Nugraha mengatakan, ada 12 orang eks pegawai KPK yang akan mendaftar sebagai capim KPK.

Baca Selengkapnya

Jaksa KPK Siapkan Memori Banding Atas Vonis Karen Agustiawan, Minta Uang Pengganti

8 jam lalu

Jaksa KPK Siapkan Memori Banding Atas Vonis Karen Agustiawan, Minta Uang Pengganti

Jaksa KPK akan mempelajari putusan majelis hakim Pengadilan Tipikor Jakarta sebelum menyusun memori banding atas vonis terhadap Karen Agustiawan.

Baca Selengkapnya

Jaksa KPK: Korupsi yang Dilakukan Syahrul Yasin Limpo Bermotif Tamak

11 jam lalu

Jaksa KPK: Korupsi yang Dilakukan Syahrul Yasin Limpo Bermotif Tamak

Motif tamak itu disebut sebagai salah satu hal yang memberatkan tuntutan terhadap Syahrul Yasin Limpo.

Baca Selengkapnya

Jadi Koordinator Pengumpulan Uang untuk Syahrul Yasin Limpo, Muhammad Hatta Dituntut 6 Tahun Penjara

12 jam lalu

Jadi Koordinator Pengumpulan Uang untuk Syahrul Yasin Limpo, Muhammad Hatta Dituntut 6 Tahun Penjara

Tuntutan terhadap Muhammad Hatta dalam perkara korupsi di Kementan ini sama dengan Kasdi Subagyono.

Baca Selengkapnya

Banding Dikabulkan, KPK Tunggu Panggilan Sidang Perkara Gazalba Saleh di Pengadilan Tipikor

13 jam lalu

Banding Dikabulkan, KPK Tunggu Panggilan Sidang Perkara Gazalba Saleh di Pengadilan Tipikor

Tessa Mahardhika berharap agar permohonan KPK soal pergantian formasi majelis hakim perkara Gazalba Saleh dapat dikabulkan.

Baca Selengkapnya

Jaksa KPK Sebut Nayunda Nabila Telah Kembalikan Uang Rp 70 Juta Pemberian SYL

14 jam lalu

Jaksa KPK Sebut Nayunda Nabila Telah Kembalikan Uang Rp 70 Juta Pemberian SYL

Nayunda Nabila sempat bekerja sebagai pegawai honorer di Kementerian Pertanian selama setahun pada 2021 dengan gaji Rp 4,3 juta per bulan.

Baca Selengkapnya

Mahkamah Agung Tunjuk Tim Pemeriksa Majelis Hakim yang Dilaporkan KPK karena Bebaskan Gazalba Saleh

14 jam lalu

Mahkamah Agung Tunjuk Tim Pemeriksa Majelis Hakim yang Dilaporkan KPK karena Bebaskan Gazalba Saleh

Tim pemeriksa dari Bawas Mahkamah Agung akan segera melakukan pemeriksaan terhadap terlapor dan pihak terkait.

Baca Selengkapnya

Gugat Batas Usia Capim KPK, Novel Baswedan Ragu MK Gelar Sidang Sebelum Pendaftaran Ditutup

16 jam lalu

Gugat Batas Usia Capim KPK, Novel Baswedan Ragu MK Gelar Sidang Sebelum Pendaftaran Ditutup

Novel Baswedan dan rekan-rekannya mengajukan permohonan uji materi agar aturan batas usia bisa berubah sebelum pendaftaran calon pimpinan KPK periode 2024-2029 ditutup pada 15 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Syahrul Yasin Limpo Dituntut 12 Tahun Penjara dan Bayar Uang Pengganti Rp 44,5 Miliar

16 jam lalu

Syahrul Yasin Limpo Dituntut 12 Tahun Penjara dan Bayar Uang Pengganti Rp 44,5 Miliar

Jaksa juga menuntut Syahrul Yasin Limpo untuk membayar uang pengganti Rp 44.269.777.204 dan ditambah 30 ribu US dolar.

Baca Selengkapnya