Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Proyek Infrastruktur Hampir Mangkrak di DKI Ini Rampung Setelah Dapat Dana PEN

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Foto udara atap rumah warga bercat warna-warni di sekitar flyover tapal kuda, Lenteng Agung, Jakarta, Senin, 18 Januari 2021. Program tersebut bertujuan memperindah kawasan di sekitar jalan layang sebelum peresmian. TEMPO/Subekti
Foto udara atap rumah warga bercat warna-warni di sekitar flyover tapal kuda, Lenteng Agung, Jakarta, Senin, 18 Januari 2021. Program tersebut bertujuan memperindah kawasan di sekitar jalan layang sebelum peresmian. TEMPO/Subekti
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sejumlah proyek infrastruktur di Jakarta hampir mangkrak pada 2020 karena dananya dialihkan untuk penanganan pandemi Covid-19. Beruntung pemerintah pusat saat itu mengucurkan dana Pemulihan Ekonomi Nasional atau PEN sehingga proyek tersebut kembali jalan dan bahkan sudah diresmikan.

Proyek-proyek tersebut antara lain, Jalan Layang tapal kuda Tanjung Barat, Jalan Layang Tapal Kuda Lenteng Agung, Jalan Layang Cakung, dan Jalan Lintas Bawah Senen. Proyek tersebut sempat terkendala satu hingga dua bulan karena menunggu kepastian dana dari pengerjaan proyek jalan tersebut.

"Saat itu kami bergerak. Dari pemerintah pusat ada program PEN, untuk membiayai infrastruktur terkendala keuangan, kami butuh Rp 850 miliar," kata Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta Hari Nugroho dalam diskusi soal konstruksi saat pandemi di Jakarta, Senin, 23 Agustus 2021.

Atap rumah bergambarkan ondel-ondel menghiasi Jalan Layang Tapal Kuda, Lenteng Agung. Instagram/@dkijakarta

Ia mengatakan dengan adanya bantuan dana PEN dari PT Sarana Multi Infrastruktur (PT SMI) itu proyek bisa diselesaikan.

Hari mengatakan beberapa proyek penataan trotoar di sejumlah titik juga hampir mandek karena anggarannya dialihkan untuk penanganan Covid-19. Padahal penataan sudah dirancang sejak 2019.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Anggaran untuk menata trotoar menuju kawasan terintegrasi atau Transit Oriented Development di Jakarta saat itu mencapai Rp 1,1 triliun namun menjadi kurang dari Rp 20 miliar.

Akhirnya,kata Hari, pihaknya membangun skala prioritas, yakni di Stasiun Tanah Abang, Stasiun Senen, Stasiun Juanda dan Dukuh Atas.

Sebelumnya DKI Jakarta mendapat kucuran dana PEN dari pemerintah pusat senilai Rp 3,26 triliun pada Oktober 2020. Dana itu dialokasikan untuk membiayai proyek-proyek infrastruktur di Jakarta.

Baca juga: PSI Kritik Belanja Software Rp 224,2 Miliar, DKI: Ini Pengembangan Digital

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


BUMN Karya Banyak Terjerat Utang, Begini Kata Pengamat

1 hari lalu

Pekerja dari PT Waskita Karya (Persero) Tbk menyiapkan besi untuk fondasi saat renovasi Masjid Istiqlal, di Jakarta, Rabu, 17 Juli 2019. PT Waskita Karya (Persero) Tbk melakukan renovasi Masjid Istiqlal yang memiliki luas tanah sekitar 93.200 meter persegi dan luas bangunan 24.200 meter persegi. ANTARA/Audy Alwi
BUMN Karya Banyak Terjerat Utang, Begini Kata Pengamat

Badan Usaha Milik Negara yang bergerak di bidang konstruksi atau dikenal BUMN Karya disebut banyak terjerat utang. Sejumlah pengamat buka suara atas hal ini.


Infrastruktur Dasar di IKN Terus Dibangun, Jubir PUPR: Kalau Sudah Kelihatan Wujudnya, Semoga Investor Berminat

3 hari lalu

Foto udara sebuah kapal tongkang pengangkut material logistik untuk proyek pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara kandas di pelabuhan masyarakat Desa Bumi Harapan, Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Jumat 24 Februari 2023. Pelabuhan yang menjadi salah satu jalur pengiriman material dan logistik untuk pembangunan IKN Nusantara tersebut mengalami kendala ketika air sungai surut yang mengakibatkan kapal rawan kandas. ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso
Infrastruktur Dasar di IKN Terus Dibangun, Jubir PUPR: Kalau Sudah Kelihatan Wujudnya, Semoga Investor Berminat

Juru Bicara Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Endra S. Atmawidjaja mengatakan pemerintah berfokus menggarap pembangunan Ibu Kota Nusantara atau IKN.


Terkini: Chat Negosiasi LockBit dan BSI Diduga Bocor, KPK Beberkan 2 Modus Korupsi Terbanyak di Proyek Infrastruktur PUPR

4 hari lalu

Teller PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) menghitung uang dolar AS di Kantor Cabang BSI Jakarta Thamrin, Jakarta, Kamis 11 Mei 2023. PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) menyatakan bahwa layanan ATM antarbank telah kembali berangsur pulih dan dapat dilakukan nasabah melalui jaringan ATM Bersama, Jalin, PRIMA, Mandiri H2H hingga Visa. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Terkini: Chat Negosiasi LockBit dan BSI Diduga Bocor, KPK Beberkan 2 Modus Korupsi Terbanyak di Proyek Infrastruktur PUPR

Pakar keamanan siber melakukan analisa chat antara peretas ransomware LockBit dengan pihak yang diduga perwakilan dari BSI.


Menteri PUPR Blak-blakan ke KPK Soal Godaan Korupsi Sangat Besar: Kalau ke Menteri Gak Bisa, ke Dirjen, lalu ke...

4 hari lalu

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono menunjukkan Peta Guna Lahan Otorita IKN yang bakal digunakan pemerintah dalam presentasi kepada calon investor IKN, Rabu, 5 April 2023. TEMPO/M Julnis Firmansyah
Menteri PUPR Blak-blakan ke KPK Soal Godaan Korupsi Sangat Besar: Kalau ke Menteri Gak Bisa, ke Dirjen, lalu ke...

Basuki Hadimuljono menceritakan godaan korupsi yang selalu mengintai pegawai yang mengabdi di Kementerian PUPR sangat besar.


KPK Beberkan 2 Modus Korupsi Terbanyak di Proyek Infrastruktur yang Digarap Kementerian PUPR

4 hari lalu

Juru bicara bidang pencegahan KPK, Ipi Maryati, memberikan keterangan kepada awak media terkait pemeriksaan LHKPN sejumlah pejabat daerah oleh tim Direktorat PP LHKPN, di gedung KPK, Jakarta, Selasa, 23 Mei 2023. KPK akan segera menerjunkan tim ke Pangkalpinang untuk mendalami asal usul kepemilikan aset milik Wali Kota Pangkalpinang, Mauli Akil, setelah menjalani proses pemeriksaan permintaan klarifikasi LHKPN pada 2020 tercatat sebesar Rp11.401.119.603. Hasil klarifikasi KPK mengungkap sejumlah temuan aset perkebunan sawit, ruko dan rumah indekost yang dimiliki Mauli Akil. TEMPO/Imam Sukamto
KPK Beberkan 2 Modus Korupsi Terbanyak di Proyek Infrastruktur yang Digarap Kementerian PUPR

KPK dalam kajiannya mendapati praktik korupsi pada proyek infrastruktur PUPR dimulai dari proses perencanaan, penganggaran, sampai dengan pengawasan.


Samuel Sekuritas: Kembali Naik Turun, IHSG Berhasil Ditutup di Zona Hijau

5 hari lalu

Layar menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu, 26 April 2023. Usai cuti bersama Lebaran 2023, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada Rabu (26/4) dibuka menguat 60 poin (0,88 persen) ke 6.877. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Samuel Sekuritas: Kembali Naik Turun, IHSG Berhasil Ditutup di Zona Hijau

IHSG berhasil menutup sesi perdagangan hari ini di zona hijau, tepatnya di level 6.745,8. Angka ini naik sebesar 0,13 persen.


PLN Sebut 90 Persen Infrastruktur Kelistrikan Kereta Cepat Telah Siap

7 hari lalu

Rangkaian Electrical Multiple Unit (EMU) KCIC 400 AF menuju Stasiun Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB)  usai menjalani Hot Sliding Test di Tegalluar, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Jumat 19 Mei 2023. PT Kereta Cepat Indonesia Cina (KCIC) melakukan Hot Sliding Test pada rangkaian EMU KCIC 400 AF dari Stasiun Tegalluar Kabupaten Bandung menuju Stasiun Halim Jakarta dengan kecepatan maksimal 80 kilometer per jam. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi
PLN Sebut 90 Persen Infrastruktur Kelistrikan Kereta Cepat Telah Siap

Direktur Utama PT PLN (Persero) Darmawan Prasodjo mengatakan 90 persen pasokan dan jaringan listrik Kereta Api Cepat Jakarta Bandung (KCJB) telah siap


IHSG Menguat 0,39 Persen di Sesi Pertama, Saham KDTN Paling Aktif

7 hari lalu

Layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat, 19 November 2021. IHSG naik 1,26 persen atau 83,79 poin menjadi 6.720,26 pada akhir perdagangan hari ini. IHSG bahkan sempat mencapai level tertinggi intraday 6.720,98. Tempo/Tony Hartawan
IHSG Menguat 0,39 Persen di Sesi Pertama, Saham KDTN Paling Aktif

Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG menutup perdagangan Senin 22 Mei 2023 sesi pertama di level 6.727 atau menguat 0,39 persen.


Banyak Jalan Rusak, Pengamat Sebut Ada Kesenjangan Pembangunan Infrastruktur

8 hari lalu

Presiden Joko Widodo mengecek ruas Jalan Gunting Saga, Kabupaten Labuanbatu Utara, Sumatera Utara, yang rusak. Rabu, 17 Mei 2023. Setneg/Agus Suparto
Banyak Jalan Rusak, Pengamat Sebut Ada Kesenjangan Pembangunan Infrastruktur

Andai ada anggaran untuk pembangunan infrastruktur jalan, kerap anggaran itu dikorupsi oleh oknum kepala daerah.


Jokowi Sebut Pembangunan IKN di Tengah Indonesia sebagai Upaya Nyata Tekan Kesenjangan Ekonomi

9 hari lalu

Presiden RI Joko Widodo (kedua kanan) saat menghadiri side event forum Kemitraan untuk Infrastruktur dan Investasi Global (PGII) G7 bersama negara-negara mitra di Hotel Grand Prince, Hiroshima, Jepang, Sabtu (20/5/2023), di sela-sela rangkaian Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G7. (ANTARA/HO-Biro Pers Sekretariat Presiden RI)
Jokowi Sebut Pembangunan IKN di Tengah Indonesia sebagai Upaya Nyata Tekan Kesenjangan Ekonomi

Jokowi menyebutkan pembangunan IKN Nusantara di Pulau Kalimantan dan di tengah-tengah Indonesia sebagai bentuk menekan ketimpangan infrastruktur.