Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Demo Buruh di Patung Kuda Jumat Pagi, Transjakarta Lakukan Pengalihan Rute

image-gnews
Massa buruh menggelar aksi di sekitar Istana Negara, Jakarta, Rabu, 12 Oktober 2022. TEMPO/Martin Yoga
Massa buruh menggelar aksi di sekitar Istana Negara, Jakarta, Rabu, 12 Oktober 2022. TEMPO/Martin Yoga
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) Anang Rizkani Noor mengatakan ada penyesuaian layanan bus Transjakarta hari ini mengantisipasi demo buruh hari ini.

Unjuk rasa buruh menolak kenaikan upah minimum provinsi (UMP) DKI itu berlangsung di sekitar kawasan Patung Kuda hingga depan Balai Kota DKI, Jakarta Pusat.

“Beberapa layanan Transjakarta mengalami penyesuaian, baik berupa perpendekan maupun pengalihan rute,” kata Anang melalui keterangan tertulis, Jumat, 2 Desember 2022.

Penyesuaian rute Transjakarta itu dilakukan agar tetap bisa mendukung mobilitas kegiatan masyarakat selama aksi berlangsung. “Layanan akan kembali normal apabila jalur sudah bisa dilalui armada,” ujarnya.

Sebelumnya, Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) DKI Jakarta memastikan akan menggelar demonstrasi di depan Gedung Balai Kota, Jakarta Pusat hari ini pukul 10.30. Ketua Departemen Komunikasi dan Media KSPI Kahar S. Cahyono menyebut, buruh Ibu Kota menolak kenaikan UMP Jakarta 2023 sebesar Rp 5,6 persen.

"Iya benar akan demo," kata dia dalam pesan teksnya, Jumat, 2 Desember 2022. 

Sebelumnya, Penjabat (Pj) Gubernur Jakarta Heru Budi Hartono menetapkan UMP 2023 naik menjadi Rp Rp 4.901.798. Kenaikan tersebut mengacu pada Peraturan Menteri Ketenagakerjaan Nomor 18 Tahun 2022 tentang Penetapan Upah Minimum Tahun 2023. 

Berikut layanan Transjakarta yang mengalami penyesuaian mengantisipasi demo buruh:

Blok M – Kota (Koridor 1)

Mengalami pengalihan rute untuk kedua arah dan ada beberapa halte yang tidak melayani pelanggan, yaitu:

Arah Kota:

- Halte Monas

- Halte Bank Indonesia

Arah Blok M: 

- Halte Monas

Pantai Maju – Balaikota (1A)

Mengalami perpendekan rute menjadi Pantai Maju – Harmoni.

Terdapat pula Halte Transjakarta yang tidak melayani pelanggan arah Pulogadung: 

- Halte Monas

- Bus stop IRTI

- Bus stop Balikota

- Bus stop Perpustakaan nasional

Blok M – Senen (1P)

Untuk arah Senen mengalami pengalihan rute, sementara arah sebaliknya normal. Bus stop yang tidak melayani pelanggan: 

- Kementerian Pariwisata

- Monas 1

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

- Monas 2

- Monas 3

Pulogadung – Harmoni (Koridor 2)

Mengalami pengalihan rute untuk arah Pulogadung, sementara untuk arah sebaliknya normal. Halte yang tidak melayani pelanggan arah Pulogadung: 

- Halte Monas

- Halte Gambir 2

- Halte Balaikota

PGC – Monas (5C)

Mengalami pengalihan rute untuk kedua arah.

Halte yang tidak melayani pelanggan:

-  Balaikota

-  Monas

Ragunan Monas via Kuningan (6A)

Mengalami perpendekan rute menjadi Ragunan - Harmoni.

Halte yang tidak melayani pelanggan: 

- Halte Bank Indonesia

- Halte Monas

Ragunan Monas via Semanggi (6B)

Mengalami perpendekan rute menjadi Ragunan - Harmoni.

Halte yang tidak melayani pelanggan: 

- Halte Bank Indonesia

- Halte Monas

Layanan Bus Wisata Transjakarta rute Juanda - Bundaran HI (BW2)

Tidak beroperasi untuk sementara.

Baca juga: Cegah Pelecehan Seksual, Transjakarta Tambah 10 Unit Bus Pink Khusus Wanita

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Polisi Masih Periksa 2 Terduga Copet yang Ditangkap Saat Demo Sengketa Pilpres 2024

3 hari lalu

Pendukung Prabowo-Gibran dan para pendukung Anies-Muhaimin terlibat bentrokan saat menggelar aksi di area Patung Kuda, Jakarta, 19 April 2024. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Polisi Masih Periksa 2 Terduga Copet yang Ditangkap Saat Demo Sengketa Pilpres 2024

Berdasarkan KTP, dua terduga copet itu berasal dari Jakarta Barat dan Jakarta Timur Keduanya dihajar massa yang menggelar demo sengketa pilpres 2024.


Lokasi Patung Kuda Arjuna Wijaya Jakarta Kerap Jadi Pusat Unjuk Rasa, Begini Sejarah Pendiriannya

5 hari lalu

Pendukung Prabowo-Gibran dan para pendukung Anies-Muhaimin terlibat bentrokan saat menggelar aksi di area Patung Kuda, Jakarta, 19 April 2024. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Lokasi Patung Kuda Arjuna Wijaya Jakarta Kerap Jadi Pusat Unjuk Rasa, Begini Sejarah Pendiriannya

Patung Kuda Arjuna Wijaya di Jalan Medan Merdeka Jakarta kerap jadi sentral unjuk rasa. Terakhir demo pendukung 01 dan 02 terhadap sengketa pilpres.


Massa Aksi Demo Sengketa Pilpres di Patung Kuda Bakar Ban, Joget Nyanyi Oke Gas Lalu Bubar

7 hari lalu

Massa aksi pendukung Prabowo-Gibran dari sejumlah ormas mulai berdatangan di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat, Jumat, 19 April 2024 pada Pukul 15.00. Massa aksi bernyanyi dan joged. TEMPO/Yohanes Maharso
Massa Aksi Demo Sengketa Pilpres di Patung Kuda Bakar Ban, Joget Nyanyi Oke Gas Lalu Bubar

Kawasan Patung Kuda yang menjadi pusat demo massa pro kontra sengketa pilpres sudah steril jelang pukul enam sore.


Sekelompok Pemuda dari Makassar Demo ke Patung Kuda: Disuruh Berangkat Membela Prabowo

7 hari lalu

Massa aksi pendukung Prabowo-Gibran tetap melakukan aksi demonstrasi di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat, Jumat, 19 April 2024. Mereka menuntut Mahkamah Konstitusi (MK) menolak sepenuhnya permohonan yang diajukan oleh kubu 01 dan 03. Mereka berharap MK bisa membuat keputusan tanpa intervensi dari berbagai pihak. TEMPO/Subekti.
Sekelompok Pemuda dari Makassar Demo ke Patung Kuda: Disuruh Berangkat Membela Prabowo

Sekelompok pemuda yang mengaku dari Makassar ikut demo di kawasan Patung Kuda Jakarta. Salah seorang mengatakan datang membela Prabowo.


Massa Demo Sengketa Pilpres Ricuh Saling Lempar Batu, Ada Massa yang Lanjut Joget

7 hari lalu

Massa Demo Sengketa Pilpres Ricuh Saling Lempar Batu, Ada Massa yang Lanjut Joget

Massa demo sengketa pilpres di kawasan patung kuda ricuh saling lempar batu. Tapi ada yang lanjut joget.


Jelang Demo Gugatan Pilpres di Gedung MK, Jalan Medan Merdeka Barat Ditutup

7 hari lalu

Jalan Medan Merdeka, Jakarta Pusat arah Harmoni dan Balai Kota mulai ditutup, pada Jumat pagi, 19 April 2024, imbas dilakukan jelang aksi demonstasi di Mahkamah Konstitusi perihal putusan sengketa Pilpres 2024. TEMPO/ Advist Khoirunikmah.
Jelang Demo Gugatan Pilpres di Gedung MK, Jalan Medan Merdeka Barat Ditutup

Polisi mulai menutup Jalan Medan Merdeka Barat menyusul rencana demonstrasi jelang sidang putusan sengketa Pilpres 2024 di Mahkamah Konstitusi (MK).


Berbuka Puasa di MRT dan Transjakarta, Begini Aturannya Selama Ramadan

43 hari lalu

Seorang penumpang tidak menggunakan masker saat di dalam kereta MRT di Jakarta, Senin, 12 Juni 2023. Pengguna Mass Rapid Transit atau MRT kini diperbolehkan untuk tidak menggunakan masker. Hal itu diatur dalam Surat Edaran Dinas Perhubungan Provinsi Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta Nomor 26/SE/2023. TEMPO/Tony Hartawan
Berbuka Puasa di MRT dan Transjakarta, Begini Aturannya Selama Ramadan

MRT dan Transjakarta keluarkan aturan selama Ramadan bagi masyarakat yang berbuka puasa saat berada dalam moda transportasi ini.


Anggota DPRD DKI Desak Kenaikan Gaji Guru Honorer Setara UMP

46 hari lalu

Massa pekerja honorer K2 DKI Jakarta melakukan aksi unjuk rasa di depan kantor Gubernur DKI, Rabu, 26 September 2018. Tuntutan utama yang disuarakan para pekerja K2 adalah meminta SK Gubernur. Selama ini, status mereka tidak jelas apakah termasuk kategori pegawai tidak tetap (PTT) atau bukan. Honorer K2 Jakarta hanya dijadikan pekerja harian lepas (PHL). Padahal beban kerja honorer K2 sama seperti PTT, bahkan setara dengan PNS. TEMPO/Subekti
Anggota DPRD DKI Desak Kenaikan Gaji Guru Honorer Setara UMP

DPRD DKI Jakarta menyoroti upah rendah guru honorer yang bahkan dinila lebih rendah dari penyedia jasa layanan perorangan.


Bos Transjakarta Sebut 9 dari 10 Orang Jakarta Bisa Akses Transjakarta dengan Jalan Kaki Maksimal 10 Menit

50 hari lalu

Sejumlah pekerja menyelesaikan revitalisasi Halte Transjakarta Cawang UKI di Jakarta, Jumat, 17 November 2023. PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) merevitalisasi Halte Cawang UKI atau Cawang Sentral yang pengerjaannya telah mencapai 65-70 persen dan ditargetkan pada akhir tahun 2023 sudah bisa beroperasi. TEMPO/M Taufan Rengganis
Bos Transjakarta Sebut 9 dari 10 Orang Jakarta Bisa Akses Transjakarta dengan Jalan Kaki Maksimal 10 Menit

Bos PT Transjakarta mengklaim 9 dari 10 orang di Jakarta bisa mengakses layanan Transjakarta hanya dengan berjalan kaki 5 hingga 10 menit.


Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

51 hari lalu

Ilustrasi kereta MRT (Mass Rapid Transit) di Jakarta, Indonesia.
Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

Bagaimana mekanisme penerapan tiket berbasis akun atau Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta?