Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kader Gerindra Depok Diminta Ramaikan HUT-15 Partai dan Jangan Gontok-gontokan

image-gnews
Bendera Partai Gerindra terpasang di Flyover Arif Rahman Hakim, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok, Kamis 2 Februari 2023. TEMPO/Ricky Juliansyah
Bendera Partai Gerindra terpasang di Flyover Arif Rahman Hakim, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok, Kamis 2 Februari 2023. TEMPO/Ricky Juliansyah
Iklan

TEMPO.CO, Depok - Pengurus Partai Gerindra Kota Depok meminta para kader meramaikan peringatan ulang tahun partai yang ke-15 pada Senin, 6 Februari mendatang

Ketua Dewan Penasihat DPC Partai Gerindra Kota Depok Nuroji mengatakan beberapa hari lagi partainya akan masuk usia remaja. Sebabnya ia meminta para kader merayakannya dengan riang gembira.

"Usia lagi bagus-bagusnya. Saya mengajak seluruh kader Gerindra di Depok untuk melakukan menggaungkan HUT ke-15 Gerindra," tutur Nuroji, Kamis 2 Februari 2023.

Nuroji meminta kader untuk membuat kegiatan yang melibatkan banyak masyarakat dengan tema riang gembira dalam menyambut tahun politik 2024. "Jadi dari 6 Februari 2023 sampai 2024 itu ulang tahun terus (membuat kegiatan)," ujar Nuroji.

Riang gembira di sini, sambung Nuroji, artinya tidak usah gontok-gontokkan di masyarakat. Karena, di Pemilu 2024 berbeda pilihan hal yang biasa. "Mengajak ikut memilih kita kemudian memberikan pemahaman bahwa politik itu suatu pilihan saja, tidak harus memecah belah masyarakat," kata Nuroji.

Dirinya meminta kader untuk melakukan kegiatan positif di lingkungan wilayah tinggal mereka. "Ya, jika tidak satu Dapil (Daerah Pemilihan), untuk dewan atau Bacaleg, paling tidak untuk lingkungan sekitar rumah mereka," ucap Anggota Komisi X DPR RI ini.

Puncak perayaan HUT ke-15 Partai Gerindra di Kota Depok akan diselenggarakan di Lapangan Kavling Kopelindo, Jalan Raya Sawangan, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok, Sabtu 11 Februari 2023.

Elektabilitas Gerindra di Posisi Kedua, Prabowo Perintahkan Kader Turun ke Rakyat

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menanggapi soal hasil Lembaga Survei Indonesia (LSI) yang menempatkan partainya sebagai partai terbesar kedua setelah PDI Perjuangan. Prabowo menyebut pihaknya bakal memerintahkan kader agar hasil survei dapat lebih baik.

"Ya, pokoknya kami berjuang terus, kami turun ke rakyat," ujar Prabowo di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Senin, 23 Januari 2023.

Sementara itu Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Sandiaga Uno, menyebut pihaknya tidak boleh terlena dengan hasil survei yang hanya menempatkan Gerindra di urutan kedua. Sandiaga menyebut seluruh kader Gerindra harus bekerja lebih keras agar hasil survei dapat lebih baik.

"Survei-survei itu semua menjadi tambahan informasi, tapi juga jangan sampai kami menjadi terlena dan tidak fokus untuk menyelesaikan permasalahan yang dihadapi masyarakat, memberikan solusi, dan memberikan motivasi," kata Sandiaga.

RICKY JULIANSYAH | JULNIS FIRMANSYAH

Baca juga: Gerindra Berharap Koalisi Besar, PDIP Terbuka untuk Reuni

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


MK Siapkan Dokter hingga Tukang Pijat untuk Hakim Konstitusi

25 menit lalu

Juru Bicara Mahkamah Konstitusi (MK) Fajar Laksono saat ditemui di Gedung MK, Jakarta Pusat pada Ahad, 21 April 2024. TEMPO/Yohanes Maharso Joharsoyo
MK Siapkan Dokter hingga Tukang Pijat untuk Hakim Konstitusi

MK akan menangani ratusan perkara sengketa Pileg 2024.


Daftar 16 Partai Politik yang Gugat Sengketa Pileg ke MK, dari PDIP hingga PKN

2 jam lalu

Sidang putusan perkara Perselisihan Hasil Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden 2024 dihadiri 8 hakim, gedung Mahkamah Konstitusi (MK), Jakarta, Senin, 22 April 2024.  TEMPO/ Febri Angga Palguna
Daftar 16 Partai Politik yang Gugat Sengketa Pileg ke MK, dari PDIP hingga PKN

Sejumlah partai politik mengajukan sengketa Pileg ke MK. Partai Nasdem mendaftarkan 20 permohonan.


Agen Tabung di Cinere Depok Terbakar, Pemilik Tewas

2 jam lalu

Ilustrasi kebakaran. shutterstock
Agen Tabung di Cinere Depok Terbakar, Pemilik Tewas

Diduga terjadi kebocoran gas agen tabung dan air mineral di Gang Melati 1, Cinere, Depok, terbakar Jumat, 26 April 2024.


Cerita Warga Depok Sering Lihat Pria Tak Dikenal Kunjungi Rumah Polisi Pesta Narkoba

2 jam lalu

Ilustrasi Narkoba atau methylamphetamine. Getty Images
Cerita Warga Depok Sering Lihat Pria Tak Dikenal Kunjungi Rumah Polisi Pesta Narkoba

Cerita penangkapan lima anggota polisi pesta narkoba mulai terendus warga Kampung Palsigunung, Depok, Jawa Barat.


Deretan Kasus Polisi Pesta Narkoba, Terbaru di Depok

3 jam lalu

Ilustrasi tes narkoba. TEMPO/Aris Novia Hidayat
Deretan Kasus Polisi Pesta Narkoba, Terbaru di Depok

Lima orang polisi pesta narkoba ditangkap di Kampung Palsigunung, Kelurahan Tugu, Kecamatan Cimanggis, Depok, Jawa Barat.


Beroperasi Sejak 2021, 4 Tersangka Judi Online di Depok Raup Omzet Rp 30 Miliar

3 jam lalu

Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya (Polda Metro Jaya) menangkap empat orang tersangka judi online di sebuah rumah di kawasan Tapos, Cimanggis, Depok, 23 April 2024.
Beroperasi Sejak 2021, 4 Tersangka Judi Online di Depok Raup Omzet Rp 30 Miliar

Ditreskrimsus Polda Metro Jaya menangkap 4 tersangka judi online di sebuah rumah di kawasan Tapos, Cimanggis, Depok, 23 April 2024.


Pelaku Perampas HP Pelajar di Depok Diduga untuk Pesta Narkoba dan Bayar Kontrakan

4 jam lalu

Pelaku perampas HP pelajar di Depok, Nickola Ahmad (19 tahun) dan Wahyu Asbullah (tengah, 21 tahun) di Polres Metro Depok.
Pelaku Perampas HP Pelajar di Depok Diduga untuk Pesta Narkoba dan Bayar Kontrakan

Nickola Ahmad (19 tahun) dan Wahyu Asbullah (21 tahun) mengaku merampas HP pelajar di Depok diduga untuk pesta narkoba dan bayar kontrakan.


Rusia Siap Kerjasama dengan Pemerintahan Baru Indonesia, Begini Hubungan Baik Kedua Negara Sejak Zaman Uni Soviet

4 jam lalu

Presiden Rusia Vladimir Putin memimpin pertemuan dengan anggota Dewan Keamanan melalui panggilan konferensi video di Moskow, Rusia, 9 September 2022. Sputnik/Gavriil Grigorov/Pool via REUTERS/File Photo
Rusia Siap Kerjasama dengan Pemerintahan Baru Indonesia, Begini Hubungan Baik Kedua Negara Sejak Zaman Uni Soviet

Pemerintah Rusia menyambut presiden baru Indonesia. Siap lanjutkan kerja sama.


Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

8 jam lalu

Calon Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka blusukan ke Rusun Muara Baru, Jakarta Utara, Rabu, 24 April 2024. Sebelumnya, KPU menetapkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih hasil Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Penetapan dilakukan usai Mahkamah Konstitusi (MK) memutus sengketa hasil pemilu. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka menyebut daerah padat penduduk mendapatkan atensi khusus dari pemerintah.


Asal Usul Munculnya Kabar Hubungan Jokowi dan Prabowo Renggang

8 jam lalu

Presiden RI Joko Widodo bersama Menhan Prabowo Subianto saat menghadiri Rapat Pimpinan TNI-Polri Tahun 2024 di Markas Besar (Mabes) TNI, Cilangkap, Jakarta, Rabu 28 Februari 2024. TEMPO/Subekti
Asal Usul Munculnya Kabar Hubungan Jokowi dan Prabowo Renggang

Gerindra menepis kabar kerenggangan hubungan antara Jokowi dan Prabowo Subianto. Lantas, darimana munculnya kabar tersebut?