Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Rekonstruksi Kasus Wowon Serial Killer di Cianjur Juga Disaksikan Korban yang Selamat

image-gnews
Rekonstruksi kasus pembunuhan berantai komplotan Wowon Serial Killer di Kampung Babakan Mande, Desa Gunungsari, Kecamatan Ciranjang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Kamis 2 Maret 2023. TEMPO/Deden Abdul Aziz
Rekonstruksi kasus pembunuhan berantai komplotan Wowon Serial Killer di Kampung Babakan Mande, Desa Gunungsari, Kecamatan Ciranjang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Kamis 2 Maret 2023. TEMPO/Deden Abdul Aziz
Iklan

TEMPO.CO, Cianjur - Polda Metro Jaya menggelar rekonstruksi kasus pembunuhan berantai komplotan Wowon Serial Killer di Kampung Babakan Mande, Desa Gunungsari, Kecamatan Ciranjang, Kabupaten Cianjur, hari ini.

Proses rekonstruksi yang digelar Subdirektorat Kejahatan dan Kekerasan Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya yang berlangsung di bawah guyuran hujan itu tak menghalangi masyarakat sekitar yang ingin melihat ketiga tersangka.

Ketiga tersangka kasus pembunuhan berantai ini, Wowon Erawan alias Aki, 60 tahun, Solihin alias Duloh, 63 tahun, dan Dede Solehudin, 42 tahun, dibawa Rutan Polda Metro Jaya ke TKP di Kampung Babakan Mande.  

Ketiga tersangka yang mengenakan baju tahanan warna oranye digiring masuk ke rumah tersangka Solihin alias Duloh. Rumah ini menjadi tempat tersangka mengeksekusi dua korban, yakni Wiwin dan Noneng.  

Di lokasi rekonstruksi pembunuhan berantai itu, polisi sempat kesulitan karena lubang bekas mengubur kedua korban telah ditutup dan terpaksa dibongkar kembali. 

Kedua korban yang dikubur di lubang yang berada di samping rumah tersangka Solihin itu diketahui merupakan mantan istri dan mertua Wowon. 

Sorak dan cemooh warga yang geram terhadap ketiga tersangka mewarnai pelaksanaan rekonstruksi  sebanyak 22 reka adegan. Tampak juga, Iis istri tersangka Wowon sempat hadir menyaksikan reka adegan itu. Namun, Iis lantas dibawa pulang oleh keluarganya atas instruksi petugas kepolisian karena dikhawatirkan mengganggu jalannya rekonstruksi. 

Rekonstruksi kasus pembunuhan berantai komplotan Wowon Serial Killer di Kampung Babakan Mande, Desa Gunungsari, Kecamatan Ciranjang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Kamis 2 Maret 2023. TEMPO/Deden Abdul Aziz

Ujang Zenal alias Ucok, tetangga Solihin, juga ikut menyaksikan rekonstruksi itu. Ujang juga nyaris menjadi korban pembunuhan komplotan tersebut, namun selamat. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Saya ingin menyaksikan aksi yang dilakukan komplotan Wowon itu. Kebetulan lokasinya di samping rumah saya," ujar Ujang, Kamis 2 Maret 2023. 

Ujang sempat mencicipi kopi beracun yang digunakan komplotan ini untuk menghabisi nyawa korbannya. Untung Ujang bisa selamat meskipun sempat keracunan setelah meminum kopi bercampur racun. "Saya sempat dirawat di Rumah Sakit Dr Hafidz Cianjur selama empat hari," kata Ujang. 

Sebelum melakukan reka adegan di lokasi rumah tersangka Solihin, polisi sempat melakukan reka adegan di Pasar Ciranjang. Tersangka Solihin diketahui membeli racun di pasar itu untuk membunuh istri dan mertuanya. 

Berdasarkan pantauan, hingga pukul 14.00, proses rekonstruksi yang dipimpin Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Ajun Komisaris Besar Indrawienny Panjiyoga masih berlangsung. 

Wowon Serial Killer dan dua tersangka lain diketahui telah membunuh sembilan korban. Enam korban di antaranya warga Cianjur. 

DEDEN ABDUL AZIZ

Pilihan Editor: Rekonstruksi Kasus Wowon Serial Killer, Duloh: Rencana Kita Sudah Beres Istri Kamu Mati

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Yang Perlu Diperhatikan setelah Operasi Kanker Lidah

22 hari lalu

Ilustrasi pria periksa lidah ke dokter. shutterstock.com
Yang Perlu Diperhatikan setelah Operasi Kanker Lidah

Penderita kanker lidah yang menjalani operasi pengangkatan kanker yang mencakup pemotongan bagian lidah perlu memperhatikan hal ini.


Kemenhub Rampung Perbaiki 2 Pelabuhan Terdampak Gempa Bumi Palu

31 hari lalu

Sejumlah penumpang naik ke kapal yang akan berangkat dari Pelabuhan Pantoloan di Palu, Sulawesi Tengah, Minggu, 26 Mei 2019. Jelang Lebaran, ribuan pemudik pengguna transportasi laut mulai memadati pelabuhan Pantoloan. ANTARA
Kemenhub Rampung Perbaiki 2 Pelabuhan Terdampak Gempa Bumi Palu

Kemenhub telah menyelesaikan program rehabilitasi dan rekonstruksi dua pelabuhan terdampak gempa bumi dan tsunami di Palu, Sulawesi Tengah pada September 2018.


Polisi Gelar Rekontruksi Kasus Pembakaran di Kantor Kementerian Agama dan Kompleks Kantor Bupati Jayapura

47 hari lalu

Warga mengungsi di Mapolres Jayawijaya saat terjadi aksi unjuk rasa yang berakhir rusuh di Wamena, Jayawijaya, Papua, Senin, 23 September 2019. Seluruh jadwal penerbangan di Bandara Wamena dibatalkan akibat aksi tersebut. ANTARA
Polisi Gelar Rekontruksi Kasus Pembakaran di Kantor Kementerian Agama dan Kompleks Kantor Bupati Jayapura

Satreskrim Polres Jayapura menggelar rekontruksi kasus pembakaran Kantor Kementerian Agama dan Kantor Bupati Kabupaten Jayapura.


Profil Angger Dimas, Ayah Kandung Dante yang Jadi Top DJ Indonesia

56 hari lalu

Angger Dimas
Profil Angger Dimas, Ayah Kandung Dante yang Jadi Top DJ Indonesia

Angger Dimas dikenal sebagai musisi elektronik sekaligus disjoki (DJ) asal Jakarta.


Fakta-Fakta Terbaru Usai Rekonstruksi Pembunuhan Dante, Anak Tamara Tyasmara dan Angger Dimas

57 hari lalu

Tersangka Yudha Arfandi memeragakan adegan dalam rekonstruksi kematian Dante, putra Tamara Tyasmara di kolam renang Tirtamas Pondok Kelapa, Jakarta Timur, Rabu, 28 Februari 2024. Polda Metro Jaya melakukan dua rekonstruksi untuk mendalami kasus kematian Raden Andante Khalif Pramudityo, dengan melakukan sebanyak 49 adegan. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Fakta-Fakta Terbaru Usai Rekonstruksi Pembunuhan Dante, Anak Tamara Tyasmara dan Angger Dimas

Berikut adalah fakta-fakta terbaru pembunuhan Dante.


115 Adegan Rekonstruksi Kasus Kematian Dante, Yudha Arfandi Tengok Kanan Kiri Sebelum Tenggelamkan Korban

58 hari lalu

Tersangka Yudha Arfandi memeragakan adegan dalam rekonstruksi kematian Dante, putra Tamara Tyasmara di kolam renang Tirtamas Pondok Kelapa, Jakarta Timur, Rabu, 28 Februari 2024. Polda Metro Jaya melakukan dua rekonstruksi untuk mendalami kasus kematian Raden Andante Khalif Pramudityo, dengan melakukan sebanyak 49 adegan. TEMPO/ Febri Angga Palguna
115 Adegan Rekonstruksi Kasus Kematian Dante, Yudha Arfandi Tengok Kanan Kiri Sebelum Tenggelamkan Korban

Menurut penyidik, Yudha Arfandi sempat menelepon Tamara Tyasmara dan orang tuanya usai Dante tenggelam, namun berkilah korban terpeleset.


Adegan Rekonstruksi Kasus Kematian Dante, Yudha Sempat Browsing Cek CCTV di Kolam Renang Tirta Mas

58 hari lalu

Tersangka Yudha Arfandi dihadirkan saat rilis kasus pembunuhan Dante anak dari artis Tamara Tyasmara, di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin, 12 Februari 2024. Polisi telah menetapkan Yudha yang merupakan kekasih Tamara sebagai tersangka dan menahannya karena diduga menenggelamkan anak Tamara, Raden Adante Khalif Pramudityo alias Dante, 6 tahun di kolam renang Tirta Mas, Pondok Kelapa, Jakarta Timur pada Sabtu, 27 Januari 2024. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Adegan Rekonstruksi Kasus Kematian Dante, Yudha Sempat Browsing Cek CCTV di Kolam Renang Tirta Mas

Reka adegan rekonstruksi kasus pembunuhan anak Tamara Tyasmara, Dante.


Rekonstruksi Kasus Kematian Dante Digelar di 2 Lokasi Hari Ini

58 hari lalu

Tersangka Yudha Arfandi dihadirkan saat rilis kasus pembunuhan Dante anak dari artis Tamara Tyasmara, di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin, 12 Februari 2024. Polisi mengatakan bahwa pukul 16:50 waktu CCTV, korban sudah lemas. Tersangka pun mengangkatnya ke atas, korban sempat lemas dan meninggal dunia. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Rekonstruksi Kasus Kematian Dante Digelar di 2 Lokasi Hari Ini

Rekonstruksi kasus kematian Dante digelar di dua lokasi yakni di Polda Metro Jaya dan kolam renang Tirta Mas Jakarta Timur.


Kasus Tewasnya Anak Tamara Tyasmara, Penyidik Bakal Rekonstruksi di Kolam Renang Besok

59 hari lalu

Kasubid 4 Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Rovan Richard menjelaskan hasil rekonstruksi kasus pemerkosaan dan pembunuhan mahasiswi di Depok, Selasa 23 Januari 2024. TEMPO/Ricky Juliansyah
Kasus Tewasnya Anak Tamara Tyasmara, Penyidik Bakal Rekonstruksi di Kolam Renang Besok

Penyidik Polda Metro Jaya berencana melakukan rekonstruksi kejadian kasus tewasnya Dante, putra semata wayang Angger Dimas dan Tamara Tyasmara besok.


Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Mahasiswi di Depok Bertambah 5 Adegan jadi 30

23 Januari 2024

Pelaku pemerkosa dan pembunuhan mahasiswi Argiyan Arbirama (20 tahun) saat menjalani rekonstruksi di Jalan Raden Saleh, Gang Haji Daud RT. 4/5 Kelurahan Sukmajaya, Kecamatan Sukmajaya, Depok, Selasa, 23 Januari 2024. TEMPO/Ricky Juliansyah
Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Mahasiswi di Depok Bertambah 5 Adegan jadi 30

Adapun motif yang terbentuk saat rekonstruksi pembunuhan mahasiswi di Depok itu, Argiyan Arbirama mulanya ingin berhubungan dengan korban.