Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Buntut Cekcok Knalpot Bising, Seorang Pemuda Tewas Ditebas Saat Malam Takbiran di Pamulang

image-gnews
Lokasi pembacokan hingga korban tewas pada malam takbiran di Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Senin 24 April 2023.  (TEMPO/Muhammad Iqbal)
Lokasi pembacokan hingga korban tewas pada malam takbiran di Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Senin 24 April 2023. (TEMPO/Muhammad Iqbal)
Iklan

TEMPO.CO, Tangerang Selatan - Seorang pria perantau asal Kalimantan Selatan, Muhammad Fadli, 27 tahun, tewas ditebas senjata tajam usai cekcok dengan tetangganya masalah knalpot bising. Pelaku pembacokan yang menewaskan Fadli dan melukai satu korban lain adalah Bima, 23. 

Peristiwa pembacokan itu terjadi di Jalan Ketapang 1, Kelurahan Pamulang Barat, Kecamatan Pamulang, Kota Tangerang Selatan pada malam takbiran, 21 April 2023.  

Korban Fadli adalah pria asal Kalimatan Selatan yang tinggal seorang diri di rumah kontrakan milik keluarga pelaku. Saat itu korban tengah bersama kedua rekannya, Chairy dan Riko.

Rekan korban, Eko Syahputera menerangkan pada saat itu Chairy dan Riko yang tengah membeli makanan ringan di miniarket ditelepon oleh korban agar mereka segera datang ke kontrakannya.

"Saat itu korban menelepon jika terjadi sesuatu. Kedua temen saya langsung pulang," ujarnya saat dijumpai TEMPO di lokasi, Senin, 24 April 2023.

Korban bercerita kepada kedua temannya bahwa dia ditegur pelaku ihwal knalpot bising yang digeber. Fadli sudah menjelaskan jika suara motor tersebut bukan dari kendaraannya.

"Tetapi kita tetap bermurah hati dan ingin meminta maaf, bahkan korban saat itu mau memeluk pelaku untuk minta maaf," ujarnya.

Bukannya menerima permintaan maaf tersebut, Bayu disebut malah menghunuskan sebuah pedang dan menyabetkannya ke bagian kepala korban.

"Korban langsung terjatuh," kata Eko.

Chairy, yang merupakan sepupu Fadli, berusaha melerai. "Dia malah kena sabetan juga tangannya sampai putus," ujar Eko. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Melihat Chairy terluka karena lengannya putus, Riko langsung membawanya ke RSU Kota Tangerang Selatan."Tapi korban Fadli sudah tergeletak dan tidak tertolong," kata dia.

Menurut Eko, Fadli hidup sebatang kara. Dia baru tinggal di rumah kontrakan tersebut selama satu bulan. "Dia sudah enggak punya siapa-siapa. Dia tinggal di sini juga memang mandiri dan buka usaha," jelasnya.

Sampai saat ini kasus pembacokan tersebut masih dalam penanganan Polsek Pamulang. Sementara Chairy, korban selamat, masih mendapat penanganan tim medis di rumah sakit.

Kapolsek Pamulang Kompol Fiernando Andriansyah belum merespon pertanyaan TEMPO.

Pantauan di lokasi rumah di Pamulang yang menjadi TKP pembacokan hingga tewas saat ini terlihat sepi dari penghuni. Terdapat beberapa kendaraan didalamnya yang terparkir. Rumah dengan cat berwarna kuning tersebut masih dikelilingi garis polisi.

MUHAMMAD IQBAL

Pilihan Editor: Duka Perantau di Pamulang, Tewas Saat Malam Takbiran Idul Fitri Lalu Tak Bisa Dimakamkan

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mayat Pria Ditemukan Tewas Mengambang di Perairan Kepulauan Seribu, Belum Dipastikan Korban Pembunuhan

8 jam lalu

Ilustrasi tewas atau jenazah atau jasad. shutterstock.com
Mayat Pria Ditemukan Tewas Mengambang di Perairan Kepulauan Seribu, Belum Dipastikan Korban Pembunuhan

Polisi belum mengetahui identitas pria tewas mengambang di Kepulauan Seribu itu, namun ditemukan ponsel di tas selempangnya.


PBB: Rusia Siksa Sejumlah Warga Ukraina Secara Brutal hingga Tewas

16 jam lalu

Jasminka Dzumhur, Erik Mose dan Pablo de Greiff, anggota Komisi Penyelidikan Internasional Independen tentang Ukraina, menghadiri konferensi pers di Perserikatan Bangsa-Bangsa di Jenewa, Swiss, 23 September 2022. REUTERS/Denis Balibouse
PBB: Rusia Siksa Sejumlah Warga Ukraina Secara Brutal hingga Tewas

Metode penyiksaan yang dilakukan Rusia di sebagian wilayah Ukraina yang didudukinya sangat brutal hingga beberapa korbannya tewas


Klinik Kecantikan Milik Tompi Digeruduk Massa, Warga Protes Penutupan Saluran Air

19 jam lalu

Tompi berpose dalam peluncuran poster dan trailer film The Pretty Boys Pictures, di Jakarta, Jumat, 2 Agustus 2019. Film tersebut akan tayang serentak pada 19 September 2019 mendatang. TEMPO/Nurdiansah
Klinik Kecantikan Milik Tompi Digeruduk Massa, Warga Protes Penutupan Saluran Air

Puluhan warga Pondok Aren menggeruduk klinik kecantikan milik Teuku Adifitrian alias Tompi


Rutin Dijadikan Arena Tawuran, Warga Pondok Ranji Ciputat Mulai Resah

2 hari lalu

Ilustrasi geng motor. TEMPO/Iqbal Lubis
Rutin Dijadikan Arena Tawuran, Warga Pondok Ranji Ciputat Mulai Resah

Warga Pondok Ranji, Kecamatan Ciputat Timur, Tangerang Selatan, resah dengan rutinitas tawuran yang terjadi di wilayah itu setiap malam libur.


Pemuda Ini Terhuyung lalu Ambruk dan Tewas Sepeninggal Tawuran Geng Motor Bersenjata Tajam

2 hari lalu

Ilustrasi tewas atau jenazah atau jasad. shutterstock.com
Pemuda Ini Terhuyung lalu Ambruk dan Tewas Sepeninggal Tawuran Geng Motor Bersenjata Tajam

Seorang pemuda ditemukan tergeletak tewas di jalan di Pondok Ranji, Ciputat Timur, Tangerang Selatan, pada Sabtu pagi, 23 September 2023


Pemuda Tewas Bersimbah Darah di Depan Stasiun Pondok Ranji

2 hari lalu

Ilustrasi tewas/meninggal/mayat. Shutterstock
Pemuda Tewas Bersimbah Darah di Depan Stasiun Pondok Ranji

M Atalla Naufal, pemuda berusia 24 tahun ditemukan tewas bersimbah darah, dengan beberapa luka sobek.


Kebakaran Pabrik Bola Golf di Taiwan, Seorang Pemadam Kebakaran Tewas dan 10 Hilang

3 hari lalu

Pemandangan asap mengepul dari pabrik peralatan golf, menyusul kebakaran di pabrik peralatan golf, di Pingtung, Taiwan 22 September 2023. CTI/via Reuters TV/Handout via REUTERS
Kebakaran Pabrik Bola Golf di Taiwan, Seorang Pemadam Kebakaran Tewas dan 10 Hilang

Setidaknya seorang pemadam kebakaran tewas, 10 orang hilang dan 81 lainnya luka-luka dalam ledakan dahsyat yang terjadi di pabrik bola golf di Taiwan.


Penembakan di Swedia Tewaskan 2 Orang, Diduga Terkait Geng

3 hari lalu

Petugas polisi mengamankan area di luar sebuah restoran menyusul penembakan di Sandviken, Swedia timur 22 September 2023. TT News Agency/Henrik Hansson via REUTERS
Penembakan di Swedia Tewaskan 2 Orang, Diduga Terkait Geng

Dua orang tewas dan dua lainnya luka-luka ketika seorang pria bersenjata melepaskan tembakan ke sebuah restoran di sebuah kota kecil di Swedia


Eka Hospital BSD Klaim Tangani Ledakan di Ruang MRI dengan Baik

4 hari lalu

UPS yang menjadi penyebab ledakan di RS Eka Hospital di lahan parkir rumah sakit, Kota Tangerang Selatan, Kamis 21 September 2023. TEMPO/Muhammad Iqbal
Eka Hospital BSD Klaim Tangani Ledakan di Ruang MRI dengan Baik

Eka Hospital melarang jurnalis mendekat ke gedung rumah sakit dan meliput sterilisasi oleh petugas kepolisian.


Benyamin: Selamat Datang di Tangerang Selatan

4 hari lalu

Benyamin: Selamat Datang di Tangerang Selatan

Gala Dinner Rakernas Pengelolaan Keuangan Daerah, Benyamin: Selamat Datang di Tangerang Selatan