TEMPO.CO, Jakarta - Hairun Rizal, anggota tim kuasa hukum terdakwa dugaan suap dan gratifikasi Abdul Gani Kasuba, mengungkapkan kondisi kesehatan eks Gubernur Maluku Utara itu, yang sempat menjalani perawatan medis.
"Kondisi kesehatan beliau ini kan sebenarnya yang lalu itu beliau operasi di bagian kaki, pemasangan gips," ujar Hairun saat dihubungi Tempo pada Rabu, 7 Agustus 2024.
Selain itu, Abdul Gani Kasuba alias AGK sempat menjalani perawatan intensif selama sekitar dua pekan di Rumah Sakit Umum Daerah atau RSUD Ternate. "Karena ada urgent berkaitan dengan jantung dan saraf di otak beliau."
Kendati demikian, Hairun menyebut Abdul Gani Kasuba masih kuat menjalani persidangan. "Alhamdulillah sepanjang sidang, pascaperawatan sampai saat ini beliau kondisinya bisa untuk mengikuti tahapan persidangan," tuturnya.
Dalam sidang perkara dugaan korupsi ini, AGK didakwa menerima suap dan gratifikasi jual beli jabatan dan proyek infrastruktur mencapai Rp 100 miliar lebih. Jaksa penuntut umum (JPU) mendakwa Gani, sapaannya, mengunakan 27 rekening sejak 16 April 2019 hingga 17 Desember 2023.
Pada periode waktu itu, Gani menerima gratifikasi dalam bentuk tunai dengan total keseluruhan mencapai Rp 99.356 miliar dan dalam bentuk mata uang asing sebesar USD 100 dan USD 30 ribu. Uang tersebut diperoleh dari Kepala Organisasi Perangkat Daerah, Pegawai Negeri Sipil, di lingkungan Pemerintah Provinsi Maluku Utara.
"Terdakwa menerima gratifikasi berupa uang diterima melalui transfer. Jumlah tersebut ditransfer 354 kali. Uang dikirim ke beberapa rekening yang telah disiapkan,” ujar jaksa KPK Rio Vernika Putra yang membacakan dakwaannya dalam sidang yang di gelar di Pengadilan Tipikor Negeri Ternate pada Rabu, 15 Mei 2024.
Adapun 27 nomor rekening yang digunakan Abdul Gani Kasuba di antaranya merupakan milik Ramadhan Ibrahim, Zaldi H Kasuba, Wahidin Tachmid, Husri Lelean, Rizmat Akbarullah Tomayto, M Nur Usman, Fathin Shalih, Hamrin Mustari, Mahdi Hanafi, Lucky Radjapati, Pudji Lestari, dan Idris Husen. Dua puluh tujuh rekening ini menampung Rp 87 miliar.
Budhy Nurgianto berkontribusi dalam penulisan artikel ini.
Pilihan Editor: Ekshumasi Afif Maulana Digelar Pagi Ini, Lima Dokter Forensik Dikerahkan