Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Moeldoko Ajak Tanam Cabai dari Bantaran Ciliwung di Depok, Ia Sebut buat Tekan Inflasi

image-gnews
Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Jenderal TNI (purn) Moeldoko saat bertemu Saras Shintya Soesatyo dari PeaceBOS (kolaborasi Peace Entertainment X BOS Production) selaku promotor konser Slank, di sela acara Benelli Day 2022 yang diselenggarakan PT Benelli Motor Indonesia, di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.
Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Jenderal TNI (purn) Moeldoko saat bertemu Saras Shintya Soesatyo dari PeaceBOS (kolaborasi Peace Entertainment X BOS Production) selaku promotor konser Slank, di sela acara Benelli Day 2022 yang diselenggarakan PT Benelli Motor Indonesia, di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Dimulai dari Kota Depok Jawa Barat, Kepala Kantor Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko mengajak masyarakat bantaran Sungai Ciliwung menanam cabai untuk menjaga ketahanan pangan dan membantu menekan inflasi.

Hal tersebut disampaikan Moeldoko saat menyerahkan 25.000 bibit cabai di bantaran Sungai Ciliwung, Kelurahan Tirtajaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat, Rabu 25 Januari 2023.

Moeldoko mengungkapkan aksi ini merupakan bentuk kerja sama antara Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI), Pramuka dan Kementerian Pertanian (Kementan). “Tahap awal ini kami ingin memberikan benih cabai kepada masyarakat untuk ditanam di rumah, bukan di bantaran sungai,” kata Moeldoko.

Ia menuturkan, tujuan dari penanaman cabai di bantaran Sungai Ciliwung diharapkan bisa mengurangi pengeluaran dan membantu untuk menekan inflasi.

“Jangan gara-gara cabai, kita inflasi. Kita menanam cabai di mana saja bisa. Jadi, tidak ada lagi yang teriak cabai harganya mahal. Ini juga menjadi bahan pembelajaran agar masyarakat mau berbuat sesuatu untuk dirinya sendiri dan orang lain,” tutur Moeldoko.

Target dari aksi menanam cabai ini mencapai 1 juta bibit yang ditanam. Sedangkan, di Depok disiapkan 25.000 sampai dengan 50.000 dan nantinya terus berjalan hingga bantaran Sungai Ciliwung di Jakarta.

Baca: Kunjungi Warung Kopi Tradisional Legendaris Bangka, Moeldoko Didukung Jadi Capres

Moeldoko libatkan Pramuka dan HKTI

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Untuk melakukan pengawasan setelah ditanam, pihaknya akan melibatkan Pramuka dan HKTI pusat guna mengontrol seluruh tanaman yang telah disiapkan di sepanjang jalur penanaman.

“Hal ini juga proses pembelajaran bagi anak-anak Pramuka agar mereka berfikir bagaimana mencari solusi atas permasalahan, setidak-tidaknya permasalahan ibu-ibu rumah tangga,” ungkap Moeldoko.

Adapun bibit cabai yang diberikan, yakni jenis cabai rawit merah. Sedangkan, Pramuka sendiri sedang melakukan penyemaian di Cibubur.

“Tiga minggu yang lalu, kami melakukan pelatihan-pelatihan kepada teman-teman HKTI dan Pramuka, yang sekarang ini (diberikan) kita ambil yang lebih tinggi, nanti secara bertahap kita ambil dan yang mengalir dari Cibubur hingga target 1 juta cabai,” katanya.

Ia menjelaskan, pemilihan cabai untuk ditanam karena paling mudah ditanam, cabai juga menjadi salah satu faktor munculnya inflasi. “Dengan cabai ditanam di rumah masing-masing, saya yakin akan mengurangi pengeluaran masyarakat,” ucap Moeldoko.

Baca juga: Moeldoko : Durian Indonesia Berpotensi Menjadi Komoditas Ugulan di Pasar Dunia

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ketahanan Pangan Dibahas di KTT Menteri Luar Negeri ASEAN

10 jam lalu

Ilustrasi panen gandum. REUTERS/Jim Young/File Photo
Ketahanan Pangan Dibahas di KTT Menteri Luar Negeri ASEAN

Ketahanan pangan adalah salah tantangan global dan kawasan saat ini sehingga perlu dipastikan ketersediaan, akses dan harganya.


AIPA, FAO, dan IISD Bahas Implementasi Investasi Pangan dan Kehutanan

18 jam lalu

Delegasi AIPA-FAO-IISD dalam pertemuan pada 25 Juli 2024, untuk membahas upaya memperkuat implementasi Pedoman ASEAN tentang Investasi Bertanggung Jawab di Bidang Pangan, Pertanian, dan Kehutanan (ASEAN RAI). Sumber: dokumen Tim Dokumentasi AIPA-FAO-IISD.
AIPA, FAO, dan IISD Bahas Implementasi Investasi Pangan dan Kehutanan

Hasil dari investasi berkelanjutan diharapkan dapat menjadi alat penting memajukan rantai nilai pertanian dan investasi di seluruh Asia Tenggara


Moeldoko Minta Kemendag Kebut Tata Kelola Niaga Kratom: Jangan Sampai Ada yang Di-reject

1 hari lalu

Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko bersama Deputi IV Kantor Staf Presiden (KSP) Juri Ardiantoro saat memberikan keterangan soal usulan penundaan Pemilu Serentak 2024 oleh Bawaslu di kawasan Istana Negara, Jakarta Pusat, Jumat, 14 Juli 2023. TEMPO/M Julnis Firmansyah
Moeldoko Minta Kemendag Kebut Tata Kelola Niaga Kratom: Jangan Sampai Ada yang Di-reject

Jenderal TNI Purnawirawan Moeldoko menyoroti aspek kebermanfaatan kratom, tanaman yang sebelumnya disebut mengandung zat narkotika.


Respons Moeldoko dan Maruli Simanjuntak Soal TNI Boleh Berbisnis, KSAD: Dua Tiga Jam Ngojek kan Lumayan

1 hari lalu

Ilustrasi TNI AD. Tempo/Suryo Wibowo
Respons Moeldoko dan Maruli Simanjuntak Soal TNI Boleh Berbisnis, KSAD: Dua Tiga Jam Ngojek kan Lumayan

Revisi terhadap UU TNI kini mengizinkan prajurit TNI berbisnis. Berikut respons KSAD Maruli Simanjutak hingga KSP yang juga eks Panglima TNI Moeldoko.


Moeldoko Respons Cak Imin soal Perbandingan Dinasti Soeharto dan Jokowi

2 hari lalu

Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko ditemui di Gedung KSP, Istana Kepresidenen Jakarta, Senin, 1 April 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Moeldoko Respons Cak Imin soal Perbandingan Dinasti Soeharto dan Jokowi

Moeldoko merespons pernyataan Cak Imin mengenai perbandingan Presiden Soeharto dan Presiden Joko Widodo atau Jokowi dalam kaitan dinasti politik


Moeldoko Berduka Hamzah Haz Wafat: Sepatutnya Bangsa Ucap Rasa Hormat

2 hari lalu

Mantan Wakil Presiden, Hamzah Haz, seusai menjenguk mantan Bupati Bangkalan Fuad Amin Imron di Rumah Tahanan (Rutan) KPK, Jakarta, Kamis, 2 April 2015. DOK.TEMPO/Eko Siswono Toyudho
Moeldoko Berduka Hamzah Haz Wafat: Sepatutnya Bangsa Ucap Rasa Hormat

Moeldoko menilai Hamzah Haz punya kontribusi bagi NKRI sebagai tokoh nasional.


Beda Pendapat KSP Moeldoko dan KSAD Maruli Simanjuntak soal Wacana Prajurit TNI Boleh Berbisnis

3 hari lalu

Ilustrasi TNI. dok.TEMPO
Beda Pendapat KSP Moeldoko dan KSAD Maruli Simanjuntak soal Wacana Prajurit TNI Boleh Berbisnis

Sejumlah pejabat publik turut bersuara atas usulan penghapusan larangan berbisnis untuk prajurit TNI tersebut.


KSP Moeldoko Tolak Prajurit TNI Berbisnis, tapi Minta Publik Tak Khawatir Dwifungsi

4 hari lalu

Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko saat konferensi pers tentang Program Tabungan Perumahan Rakyat (Tapera) di Kantor Staf Presiden, Jakarta, Jumat, 31 Mei 2024. Tempo/Aisyah Amira Wakang.
KSP Moeldoko Tolak Prajurit TNI Berbisnis, tapi Minta Publik Tak Khawatir Dwifungsi

Kepala Staf Presiden Moeldoko menyikapi dua isu revisi UU TNI dengan pendekatan berbeda.


Revisi UU TNI, Moeldoko Minta Masyarakat Tak Khawatir Dwifungsi Hidup Lagi

4 hari lalu

Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko ditemui di Gedung KSP, Istana Kepresidenen Jakarta, Senin, 1 April 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Revisi UU TNI, Moeldoko Minta Masyarakat Tak Khawatir Dwifungsi Hidup Lagi

Kepala Staf Presiden Moeldoko menganggap tidak ada yang perlu dikhawatirkan dari revisi UU TNI, Khususnya soal isu menghidupkan lagi dwifungsi.


Moeldoko Minta Pratikno Rampungkan Keppres Pemindahan Ibu Kota: Agar Prabowo-Gibran Bisa Dilantik di IKN

4 hari lalu

Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko ditemui di Gedung KSP, Istana Kepresidenen Jakarta, Senin, 1 April 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Moeldoko Minta Pratikno Rampungkan Keppres Pemindahan Ibu Kota: Agar Prabowo-Gibran Bisa Dilantik di IKN

Moeldoko mengatakan bahwa dia sudah mengirim memo kepada Menteri Sekretaris Negara Pratikno soal Keppres Pemindahan Ibu Kota ke IKN.