Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jokowi Sentil Soal Kemacetan Jakarta, Anak Buah Heru Budi Jawab Solusinya LRT Velodrome-Manggarai

image-gnews
Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) DKI Jakarta memberikan keterangan usai Apel Kesiapsiagaan Nasional Menghadapi Bencana Hidrometeorologi Tahun 2022 - 2023 di Bumi Perkemahan Cibubur, Rabu, 9 Oktober 2022. Tempo/Mutia Yuantisya
Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) DKI Jakarta memberikan keterangan usai Apel Kesiapsiagaan Nasional Menghadapi Bencana Hidrometeorologi Tahun 2022 - 2023 di Bumi Perkemahan Cibubur, Rabu, 9 Oktober 2022. Tempo/Mutia Yuantisya
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo 
mengatakan LRT Fase 1B akan menyelesaikan masalah kemacetan Ibu Kota untuk jangka menengah. Menurut dia, operasional kereta rute Velodrome-Manggarai itu rencananya dites fungsinya alias test commissioning pada Triwulan III 2024. 

"Memang target kami di Triwulan III tahun depan itu akan ada commissioning terhadap operasional LRT Jakarta dari Velodrome ke Manggarai," kata dia saat ditemui di halaman Pendopo Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Kamis, 30 Maret 2023.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo alias Jokowi menyebut pembangunan transportasi publik di Jakarta terlambat 30 tahun. Alhasil, Jakarta macet sepanjang hari, dari pagi, siang, hingga malam. 

Syafrin menilai kehadiran LRT nantinya akan menjadi pengumpan atau feeder terhadap layanan kereta rel listrik (KRL) Jabodetabek di Stasiun Manggarai. "Artinya, masyarakat akan beralih, berpindah ke LRT saat mereka akan melakukan perjalanan lanjutan," ujarnya.

Oleh karena itu, dia mengimbau masyarakat untuk naik angkutan umum eksisting, seperti KRL, bus Transjakarta, dan kereta LRT Jakarta. "KRL sekarang disiapkan secara baik, terus-menerus," ucapnya. 

Bagaimana dengan kepadatan di Stasiun Manggarai?
Merespons soal Stasiun Manggarai yang akan semakin padat dengan adanya LRT Velodrome-Manggarai, Syafrin menjelaskan, pihaknya juga akan membangun pedestrian. Akses bagi pejalan kaki ini berfungsi untuk menyambungkan perjalanan penumpang dari stasiun LRT menuju Stasiun Manggarai atau sebaliknya. 

"Nanti akan ada transport. Jadi, akan ada pedestarian dari stasiun LRT ke Stasiun Manggarai," kata dia.

Saat ini, tambah dia, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) terus melakukan pengembangan di Stasiun Manggarai sembari menunggu operasional LRT Jakarta. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Sehingga tidak terjadi lagi penumpukan," ujar anak buah Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono itu.

Syafrin juga menyinggung soal operasional bus Transjakarta yang kini belum optimal. Sebab, dari hasil evaluasi Dishub DKI, saat ini penumpang bus Transjakarta hanya di kisaran 800 ribu orang per hari. 

Jumlah tersebut lebih rendah dari capaian penumpang yang sempat menyentuh 1,06 juta orang pada awal 2020. Dia lantas berharap warga memanfaatkan layanan transportasi publik, seperti Transjakarta, karena sudah ada penambahan kapasitas tempat duduk.

"Kapasitas tempat duduk yang tersedia juga cukup tinggi atau cukup besar dan tentu dengan pola-pola operasi yang terus kami sesuaikan dengan kebutuhan masyarakat dalam melakukan perjalanan," terang Syafrin.

Pilihan Editor: Jokowi Sentil Jakarta Siang Malam Macet, Anak Buah Heru Budi: Kami Menyusun Strategi

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


AHY Bilang Begini Saat DPD Demokrat Usulkan Heru Budi untuk Pilgub Jakarta

23 jam lalu

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyampaikan sambutan saat menyerahkan surat rekomendasi enam provinsi Calon Gubernur Sulawesi Utara pada Pilkada 2024 di Kantor DPP Demokrat, Jakarta, Rabu, 10 Juli 2024. Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyerahkan surat rekomendasi untuk enam provinsi pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur yang akan diusung oleh Partai Demokrat pada Pilkada 2024.   TEMPO/M Taufan Rengganis
AHY Bilang Begini Saat DPD Demokrat Usulkan Heru Budi untuk Pilgub Jakarta

AHY mengatakan Koalisi Indonesia Maju (KIM) masih mencari sosok yang tepat untuk didukung di Pilgub Jakarta.


Kembali Beroperasi, Halte Transjakarta Semanggi Kini Lebih Luas dan Aksesibel

1 hari lalu

Halte Busway Semanggi. TEMPO/Eko Siswono Toyudho
Kembali Beroperasi, Halte Transjakarta Semanggi Kini Lebih Luas dan Aksesibel

Halte Transjakarta Semanggi kembali beroperasi hari ini setelah enam bulan direvitalisasi.


Penjabat Gubernur Heru Manfaatkan Setiap Acara demi Kemajuan UMKM Jakarta

1 hari lalu

Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono berkeliling melihat stand-stand makanan di acara JakFood Fest 2024 di kawasan Pulo Gadung, Jakarta Timur, Kamis 20 Juni 2024. Dok. Pemprov DKI Jakarta
Penjabat Gubernur Heru Manfaatkan Setiap Acara demi Kemajuan UMKM Jakarta

Jakarta Enterpreneur sebagai penyempurnaan dari Jakpreneur memberi fasilitas lengkap untuk membantu UMKM. Mulai dari pendaftaran, pelatihan, hingga permodalan.


Kata Heru Budi soal Rencana Sekolah Swasta Gratis di DKI

1 hari lalu

Ilustrasi Sekolah Tatap Muka atau Ilustrasi Belajar Tatap Muka. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi
Kata Heru Budi soal Rencana Sekolah Swasta Gratis di DKI

Pj Gubernur DKI Heru Budi menjawab mengenai kemampuan Pemprov DKI membiayai sekolah gratis untuk swasta.


BPK Ungkap Ada Masalah Penyaluran Bansos di DKI, Heru Budi Beri Penjelasan

1 hari lalu

enjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menghadiri rapat paripurna penyerahan laporan keuangan Pemerintah provinsi (Pemprov) DKI Jakarta bersama Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI di Kantor DPRD DKI Jakarta, Jakarta Pusat pada Kamis, 25 Juli 2024. TEMPO/Desty Luthfiani.
BPK Ungkap Ada Masalah Penyaluran Bansos di DKI, Heru Budi Beri Penjelasan

BPK memberikan opini wajar tanpa pengetahuan (WTP) atas laporan keuangan Pemrov DKI tahun 2023.


Istana Persiapkan Furnitur untuk Presiden Jokowi Berkantor di IKN Akhir Pekan Ini

2 hari lalu

Lanskap Desain Istana Kepresidenan Nusantara di Ibu Kota Negara, Kalimantan. (Foto: Dok. Nyoman Nuarta).
Istana Persiapkan Furnitur untuk Presiden Jokowi Berkantor di IKN Akhir Pekan Ini

Heru Budi Hartono memastikan Istana Kepresidenan dan Kementerian PUPR terus mempersiapkan segala kebutuhan Jokowi untuk berkantor di IKN.


Balas Tudingan Kambing Hitam ke Heru Budi, Jubir Anies Baswedan: Fakta Keluhan Warga Jakarta

4 hari lalu

Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono berbincang dengan Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022, Anies Baswedan usai pelantikan Pj Gubernur DKI Jakarta di Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia, Jakarta, Senin, 17 Oktober 2022. Heru Budi Hartono resmi menjadi Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta menggantikan Anies Baswedan yang masa jabatannya habis kemarin. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Balas Tudingan Kambing Hitam ke Heru Budi, Jubir Anies Baswedan: Fakta Keluhan Warga Jakarta

Sahrin menegaskan apa yang disampaikan Anies Baswedan untuk Heru Budi bukan dalam upaya mencari kambing hitam atas persoalan di Jakarta.


Silang Pendapat Antara Anies Baswedan dan Heru Budi gegara Hal Ini

5 hari lalu

Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono berbincang dengan Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022, Anies Baswedan usai pelantikan Pj Gubernur DKI Jakarta di Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia, Jakarta, Senin, 17 Oktober 2022. Heru Budi Hartono resmi menjadi Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta menggantikan Anies Baswedan yang masa jabatannya habis kemarin. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Silang Pendapat Antara Anies Baswedan dan Heru Budi gegara Hal Ini

Mantan Gubernur Jakarta Anies Baswedan dan Pj Gubernur Jakarta Heru Budi saling balas respons. Apa duduk perkaranya?


Fakta-fakta Wacana Ganjil Genap 24 jam di Jakarta

5 hari lalu

Petugas kepolisian melarang pengendara mobil berplat nomor genap memasuki Jalan MH Thamrin di kawasan Bundaran Monas, Jakarta, Jumat, 13 Agustus 2021. Pemprov DKI Jakarta menerapkan sistem ganjil genap di delapan ruas jalan di Jakarta pada pukul 06.00-20.00 WIB. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Fakta-fakta Wacana Ganjil Genap 24 jam di Jakarta

Ganjil genap 24 jam pernah diusulkan oleh salah satu angggota DPRD DKI Jakarta. Berikut fakta-fakta soal wacana tersebut.


Heru Budi Imbau Kepala Sekolah Tak Rekrut Guru Honorer Tanpa Sepengetahuan Pemprov

5 hari lalu

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono meninjau Rumah Pompa Air Sentiong di Ancol, Jakarta Utara, Kamis, 29 Februari 2024. Dok. Pemprov DKI, beritajakarta.com
Heru Budi Imbau Kepala Sekolah Tak Rekrut Guru Honorer Tanpa Sepengetahuan Pemprov

Heru mengimbau kepada guru honorer yang terdampak dapat mendaftar kontrak kerja individu atau KKI pada Agustus 2024.