Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sosok Burhanis Bos Rental Mobil yang Dikeroyok hingga Tewas di Sukolilo Pati, Suka Membantu dan Penyayang Keluarga

image-gnews
Indra Jayanata (58), rekan dekat atau tangan kanan Burhanis, bos rental mobil yang tewas dikeroyok warga Desa Sumbersoko, Kecamatan Sukolilo, Patisaat ditemui di rental mobil Mitra Cempaka di Jalan Sumur Batu Raya Nomor 10, Kemayoran, Jakarta Pusat. TEMPO/Intan Setiawanty
Indra Jayanata (58), rekan dekat atau tangan kanan Burhanis, bos rental mobil yang tewas dikeroyok warga Desa Sumbersoko, Kecamatan Sukolilo, Patisaat ditemui di rental mobil Mitra Cempaka di Jalan Sumur Batu Raya Nomor 10, Kemayoran, Jakarta Pusat. TEMPO/Intan Setiawanty
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Burhanis, bos rental mobil asal Kemayoran, Jakarta Pusat, yang meninggal usai dikeroyok warga dan dituduh maling di Desa Sumbersoko, Kecamatan Sukolilo, Pati, merupakan pribadi yang dikenal bersahaja oleh lingkungan sekitarnya. Laki-laki berusia 52 tahun ini diketahui telah lama menjalankan usaha rental mobilnya, Mitra Cempaka.

Burhanis tinggal di Gang Gurame Sumur Batu RT 05/RW 07 Cempaka Baru Kemayoran, Jakarta Pusat. Sebelum tinggal di sana, dia tinggal di Jalan Cempaka Baru VIII No.2, sekitar 500 meter dari lokasi yang sekarang. Namun, keluarga yang masih berduka enggan berkomentar. Pihak keluarga telah mempercayai kerabat dekat almarhum, Indra Jayanata (58 tahun) untuk berbicara di media.

Selain itu, Tempo juga telah mewawancarai satu karyawan Burhanis, Iman Sanifar (26), di rental mobil Mitra. Nata dan Sanifar mengaku kehilangan sosok Burhanis yang semasa hidupnya telah banyak membantu mereka.

Burhanis, Pribadi yang Pengertian dan Suka Membantu

Nata mengatakan rekannya itu memang sosok yang terpandang di kalangan tetangga dengan sifat yang baik. "Di mata saya, dia (Burhanis) sangat bagus dan sangat baik," kata Nata ketika ditemui Tempo di rental mobil almarhum, Mitra Cempaka, pada Ahad, 16 Juni 2024.

Selain menjalankan usaha rental mobil sejak sekitar 2007 atau 2008, Burhanis juga merupakan pengusaha properti. Dia memiliki banyak kos-kosan, kontrakan, dan tanah yang dikenal ramah terhadap orang yang menyewa propertinya. "Dalam bertetangga juga baik. Ya enggak usah sama tetangga, sama yang kos aja kadang telat dia (Burhanis) enggak menegur. Pengertiannya tinggi," ujar laki-laki berusia 58 tahun itu.

Bercerita panjang lebar tentang pribadi Burhanis, orang yang disebut sebagai tangan kanan almarhum dalam menjalankan rental mobil ini mengaku terkejut dengan adanya kasus pengeroyokan tersebut. Sebab, dia kehilangan sosok yang telah dianggap sebagai saudara atau adik laki-lakinya sendiri. "Sebelum dia meninggal, anak saya yang masuk rumah sakit sempat dikasih uang," ujarnya.

Burhanis meninggalkan seorang istri dan tiga anak, dua perempuan dan satu laki-laki.  Setelah mendapatkan laporan dari Polres Pati bahwa Burhanis meninggal, Nata mengatakan bahwa istri almarhum terkejut. "Saya sangat kecewa dengan kejadian ini atas nama keluarga atau rekan dekat, dia saya anggap adik, Pak Haji Burhan," tutur Nata.

Sejalan dengan Nata, Sanifar juga mengungkap dia dibantu oleh Burhanis lantaran dipercaya untuk menjaga rental mobil miliknya. "Saya tadinya sopir angkot Pak Haji (Burhanis), tapi jadi naik level karena disuruh bantu-bantu di kantor ini," ujar Sanifar.

Sebelum menjalankan usaha rental mobil, Burhanis juga memiliki tiga kendaraan angkot. Namun, angkot-angkot itu saat ini sudah berhenti beroperasi karena aturan dari pemerintah. Oleh karena itu, Burhanis mengangkat tiga karyawannya untuk membantu menjalankan rental mobil milik. Dua di antara karyawannya ikut ke Pati untuk mengambil mobil yang tak kunjung dikembalikan. Dua karyawan Burhanis tersebut hingga kini menjalani perawatan akibat mengalami luka berat.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Berikutnya Sosok Bos Rental Mobil Penyayang Keluarga....

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Top 3 Hukum: Uang Makan Istri Syahrul Yasin Limpo Rp 2-3 Juta per Hari, SYL Mengaku Beri Uang ke Firli Bahuri Rp 1,3 Miliar

17 jam lalu

Istri terdakwa kasus pemerasan dan gratifikasi di Kementerian Pertanian Syahrul Yasin Limpo, Ayun Sri Harahap (tengah) menjadi saksi saat sidang lanjutan  di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Rabu, 29 Mei 2024. Dalam rangkaian sidang kasus ini terungkap jika keluarga Limpo sering menikmati fasilitas negara hingga digaji bulanan karena bekerja di Kementan.  ANTARA /Akbar Nugroho Gumay
Top 3 Hukum: Uang Makan Istri Syahrul Yasin Limpo Rp 2-3 Juta per Hari, SYL Mengaku Beri Uang ke Firli Bahuri Rp 1,3 Miliar

Kementerian Pertanian menganggarkan uang bulanan dan uang makan Rp 2 juta-Rp 3 juta per hari untuk istri Syahrul Yasin Limpo.


Propam Polda Jambi Periksa Polisi yang Diduga Membawa Mobil Rental Milik Burhanis

1 hari lalu

Petugas Polres Jakarta Timur melihat kondisi mobil milik bos rental, Burhanis, yang disita di Mapolres Metro Jaktim, Rabu, 19 Juni 2024. Burhanis tewas dikeroyok di Desa Sumbersoko, Sukolilo, Pati usai diteriaki maling. Foto: ANTARA/Syaiful Hakim
Propam Polda Jambi Periksa Polisi yang Diduga Membawa Mobil Rental Milik Burhanis

Sebelum ke Sukolilo, bos rental mobil Burhanis datang ke Jambi untuk mengambil mobilnya yang terlacak di rumah seorang polisi.


Selain di Sukolilo, Satu Mobil Rental Milik Almarhum Burhanis Diduga Masih Dipegang Polisi Jatanras Polda Jambi

1 hari lalu

Indra Jayanata (58), rekan dekat atau tangan kanan Burhanis, bos rental mobil yang tewas dikeroyok warga Desa Sumbersoko, Kecamatan Sukolilo, Patisaat ditemui di rental mobil Mitra Cempaka di Jalan Sumur Batu Raya Nomor 10, Kemayoran, Jakarta Pusat. TEMPO/Intan Setiawanty
Selain di Sukolilo, Satu Mobil Rental Milik Almarhum Burhanis Diduga Masih Dipegang Polisi Jatanras Polda Jambi

Sebelum tewas dikeroyok di Sukolilo Pati, Burhanis sudah mendatangi lokasi mobil rental miliknya di sebuah rumah polisi anggota Jatanras Polda Jambi.


Top 3 Hukum: Konser Musik di Tangerang Berakhir Rusuh, Fakta Terbaru Kasus Vina Cirebon

1 hari lalu

Kondisi panggung konser Lentera Festival sebelum dibakar dan dirusak penonton. Foto: Instagram Lentera Festival.
Top 3 Hukum: Konser Musik di Tangerang Berakhir Rusuh, Fakta Terbaru Kasus Vina Cirebon

Kepolisian masih mencari penyelenggara konser musik Tangerang Musik Festival (TNG Lenfest 2024) untuk mempertanggungjawabkan kerusuhan itu.


Buntut Pengeroyokan di Sukolilo Pati, Pengusaha Rental Mobil Mengaku Kendaraan Kerap Digadai Penyewa

2 hari lalu

Satreskrim Polresta Pati menggelar olah TKP di lokasi amuk massa yang menewaskan bos rental mobil di Desa Sumbersoko, Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati, Jawa Tengah. POLRESTA PATI
Buntut Pengeroyokan di Sukolilo Pati, Pengusaha Rental Mobil Mengaku Kendaraan Kerap Digadai Penyewa

Kasus pengeroyokan di Sukolilo Pati membuka berbagai masalah para pengusaha rental mobil dalam berhadapan dengan penyewa kendaraan.


Selain Pati, Pengusaha Rental Mobil Tandai 3 Wilayah Rawan Penadah Kendaraan Curian

2 hari lalu

Petugas Polres Jakarta Timur melihat kondisi mobil milik bos rental, Burhanis, yang disita di Mapolres Metro Jaktim, Rabu, 19 Juni 2024. Burhanis tewas dikeroyok di Desa Sumbersoko, Sukolilo, Pati usai diteriaki maling. Foto: ANTARA/Syaiful Hakim
Selain Pati, Pengusaha Rental Mobil Tandai 3 Wilayah Rawan Penadah Kendaraan Curian

Selain Pati, pengusaha rental mobil juga menandai tiga wilayah yang rawan menjadi tempat menadah kendaraan curian.


Buntut Kasus Pengeroyokan Burhanis, Pengusaha Rental Mobil Surabaya Blacklist Penyewa Asal Sukolilo Pati

2 hari lalu

Satreskrim Polresta Pati menggelar olah TKP di lokasi amuk massa yang menewaskan bos rental mobil di Desa Sumbersoko, Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati, Jawa Tengah. POLRESTA PATI
Buntut Kasus Pengeroyokan Burhanis, Pengusaha Rental Mobil Surabaya Blacklist Penyewa Asal Sukolilo Pati

Pengusaha rental mobil mengatakan blacklist penyewa asal Sukolilo Pati adalah antisipasi agar mereka tidak menjadi korban seperti Burhanis.


Penamaan di Kecamatan Sukolilo Kembali Normal di Google Maps, Polda Jawa Tengah Imbau Netizen

4 hari lalu

Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol. Ahmad Luthfi ANTARA/ I.C.Senjaya
Penamaan di Kecamatan Sukolilo Kembali Normal di Google Maps, Polda Jawa Tengah Imbau Netizen

Polda Jawa Tengah telah berkoordinasi dengan Google untuk menormalkan penamaan sejumlah titik di Kecamatan Sukolilo, Pati.


Pesan Kapolda Jateng Saat Kunjungi Sukolilo Pati Buntut Pengeroyokan Bos Rental Mobil

4 hari lalu

Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol. Ahmad Luthfi ANTARA/ I.C.Senjaya
Pesan Kapolda Jateng Saat Kunjungi Sukolilo Pati Buntut Pengeroyokan Bos Rental Mobil

Kapolda Jawa Tengah Irjen Ahmad Luthfi menyatakan tidak ingin wilayah Sukolilo, Pati, dicap tidak baik.


Dua Pelaku Penganiayaan Pria Pipis Sembarangan di Tangsel Dibekuk

4 hari lalu

Rino pemuda asal Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan menjadi korban pengeroyokan. Foto istimewa
Dua Pelaku Penganiayaan Pria Pipis Sembarangan di Tangsel Dibekuk

Seorang pelaku penganiayaan pria kencing sembarangan itu sudah dua kali dilaporkan ke polisi karena kasus pengeroyokan.