Kasus KDRT Cut Intan Nabila, Armor Toreador Nangis Diteriaki Kerabat Sang Istri

Rabu, 14 Agustus 2024 15:03 WIB

Polisi mengawal tersangka kasus KDRT, penganiayaan dan kekerasan anak, Armor Toreador Gustifante saat konferensi pers di Polres Bogor, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu, 14 Agustus 2024. Polres Bogor bersama Kementerian PPPA menghadirkan Armor yang diduga melakukan KDRT terhadap istrinya, Cut Intan Nabila yang juga selebgram dan mantan atlet anggar serta kekerasan terhadap anak sehingga dia dijerat pasal kekerasan fisik dalam rumah tangga, penganiayaan dan kekerasan terhadap anak dengan ancaman hukuman 19 tahun penjara. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya

TEMPO.CO, Bogor - Armor Toreador, tersangka KDRT terhadap istrinya, selebgram Cut Intan Nabila, hanya menunduk dan terlihat sesekali meneteskan air mata ketika dihadirkan dalam konferensi pers di Polres Bogor pada Rabu siang, 14 Agustus 2024.

Armor Toreador, yang telah ditetapkan tersangka tak lama setelah ditangkap di sebuah hotel di Kemang, Jakarta Selatan itu, sempat diteriaki oleh beberapa orang termasuk keluarga dan kerabat Intan Nabila yang hadir pada konferensi pers itu. Salah seorang kerabat korban mengejek pelaku, "Beraninya sama perempuan dan bayi."

Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Resor (Satreskrim Polres) Bogor menjerat Armor Toreador, tersangka KDRT terhadap istrinya, selebgram Cut Intan Nabila dengan pasal berlapis. Ada tiga pasal yang dikenakan terhadap pengusaha itu, yakni pasal 44 ayat 2 Undang-Undang nomor 23 Tahun 2024 tentang KDRT dan Pasal 80 Undang-Undang nomor 35 Tahun 2014 tentang KDRT terhadap anak, serta Pasal 351 KUHP tentang penganiayaan.

Ancaman hukuman yang dihadapi Armor Toreador Gustifante alias ATG adalah 10 tahun penjara, ditambah sepertiganya lagi, yaitu 4 tahun.

Kapolres Bogor Ajun Komisaris Besar Polisi Rio Anggoro mengatakan, Armor diancam dengan pasal berlapis untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya yang menganiaya atau melakukan tindak pindana Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) terhadap anak dan istrinya.

"Kami tegaskan, tidak ada tempat bagi pelaku KDRT atau kekerasan apapun di wilayah hukum Kabupaten Bogor," kata Kapolres Bogor dalam konferensi pers di Polres Bogor, Cibinong, Rabu, 14 Agustus 2024.

Rio mengatakan kasus yang menjerat tersangka berawal dari laporan tim patroli cyber Polri, yang menemukan ada tindakan KDRT berat oleh Armor yang viral di media sosial. Satreskrim Polres Bogor langsung menindaklanjuti temuan tersebut dan mencari keberadaan pengusaha itu ke rumahnya di wilayah Sukaraja, Kabupaten Bogor.

Namun, suami Cut Intan Nabila itu ditemukan di wilayah Kemang, Jakarta pada Selasa 13 Agustus 2024 sekitar pukul 19.45 WIB. "Setelah itu, pelaku dibawa ke Mapolres Bogor. Berdasarkan hasil penyelidikan, pemeriksaan dan keterangan yang kami peroleh dari korban dan pelaku. Pukul 22.00 WIB status naik ke penyidikan dan ATG selaku pelaku (KDRT) kami tetapkan menjadi tersangka," kata Rio.

Pilihan Editor: Mahasiswa UGM Ditemukan Tewas di Kosan, Ini Kata Pihak Kampus

Advertising
Advertising

Berita terkait

Kuasa Hukum Rizieq Shihab Angkat Bicara Soal Kekerasan di Pondok Pesantren Markaz Syariah

9 jam lalu

Kuasa Hukum Rizieq Shihab Angkat Bicara Soal Kekerasan di Pondok Pesantren Markaz Syariah

Kuasa hukum Rizieq Shihab membenarkan soal peristiwa kekerasan yang terjadi di Pondok Pesantren Markaz Syariah.

Baca Selengkapnya

Bentrokan Warga Rempang Vs Petugas PT Makmur Elok Graha, Begini Kronologinya

13 jam lalu

Bentrokan Warga Rempang Vs Petugas PT Makmur Elok Graha, Begini Kronologinya

Bentrokan antar warga Rempang dengan petugas dari PT Makmur Elok Graha terjadi pada Rabu malam kemarin.

Baca Selengkapnya

Viral Penganiayaan Sadis di Festival Vespa di Kabupaten Bogor, Polsek Gunung Putri Buru Pelaku Cungkil Mata

14 jam lalu

Viral Penganiayaan Sadis di Festival Vespa di Kabupaten Bogor, Polsek Gunung Putri Buru Pelaku Cungkil Mata

Setelah melakukan penyelidikan, Polsek Gunung Putri telah menaikkan status kasus penganiayaan cungkil mata tersebut ke penyidikan.

Baca Selengkapnya

Cherry Lai Diduga Buka Bisnis Game Lailai Studios di Hong Kong, Setelah Kasus Kekerasan Brandoville Studios Viral

14 jam lalu

Cherry Lai Diduga Buka Bisnis Game Lailai Studios di Hong Kong, Setelah Kasus Kekerasan Brandoville Studios Viral

Kabar rencana pembukaan Lailai Studios itu dikonfirmasi eks karyawan Brandoville Studios yang menjadi korban kekerasan Cherry Lai.

Baca Selengkapnya

Cemburu Istri Siri Dibawa Kabur, Suami di Bekasi Aniaya Pria Hingga Tewas

1 hari lalu

Cemburu Istri Siri Dibawa Kabur, Suami di Bekasi Aniaya Pria Hingga Tewas

Polsek Pondok Gede Bekasi telah menangkap dan menetapkan AS sebagai tersangka kasus pembunuhan berencana.

Baca Selengkapnya

MrBeast dan Amazon Digugat Kontestan Beast Games Atas Dugaan Pelecehan dan Penganiayaan

1 hari lalu

MrBeast dan Amazon Digugat Kontestan Beast Games Atas Dugaan Pelecehan dan Penganiayaan

YouTuber MrBeast dan Amazon digugat oleh lima kontestan Beast Games dengan tuduhan melakukan penganiayaan hingga pelecehan seksual.

Baca Selengkapnya

Tersangka Pembunuhan Istri di Bandung Tertangkap, Melarikan Diri ke Tasikmalaya, Sumedang hingga Garut

1 hari lalu

Tersangka Pembunuhan Istri di Bandung Tertangkap, Melarikan Diri ke Tasikmalaya, Sumedang hingga Garut

Tersangka pembunuhan istri di Buahbatu Bandung itu ditangkap di Pantai Cibangkong, Desa Sancang, Kabupaten Garut pada Senin pagi.

Baca Selengkapnya

Korban Kekerasan Bos Brandoville Studios Tuntut Hak Upah Lembur Dibayarkan

1 hari lalu

Korban Kekerasan Bos Brandoville Studios Tuntut Hak Upah Lembur Dibayarkan

Eks karyawan Brandoville Studios mengatakan, ia tidak diberikan hak cuti, terutama hak cuti keagamaan yang seharusnya menjadi hak pekerja.

Baca Selengkapnya

Kasus Penganiayaan Santri Pondok Pesantren di Sukoharjo, Kemenag Bakal Panggil Pengurus Yayasan dan Pengelola

1 hari lalu

Kasus Penganiayaan Santri Pondok Pesantren di Sukoharjo, Kemenag Bakal Panggil Pengurus Yayasan dan Pengelola

Hari ini, Kemenag Sukoharjo berencana mendatangi rumah korban untuk bertakziah dan bertemu dengan keluarga santri muda itu.

Baca Selengkapnya

Kasus Eksploitasi Karyawan Brandoville Studios, Polres Metro Jakarta Pusat Periksa Dua Saksi

1 hari lalu

Kasus Eksploitasi Karyawan Brandoville Studios, Polres Metro Jakarta Pusat Periksa Dua Saksi

Perusahaan animasi Brandoville Studios tengah menjadi sorotan publik usai bosnya, Cherry Lai, dilaporkan atas dugaan penganiayaan terhadap karyawannya

Baca Selengkapnya