Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mahasiswa UGM Ditemukan Tewas di Kosan, Ini Kata Pihak Kampus

image-gnews
Universitas Gadjah Mada. ugm.ac.id
Universitas Gadjah Mada. ugm.ac.id
Iklan

TEMPO.CO, Yogyakarta - Seorang mahasiswa Universitas Gadjah Mada atau UGM ditemukan tewas di kamar kosnya di daerah Pogung, Kecamatan Mlati, Sleman, Yogyakarta, pada Senin, 12 Agustus 2024. Pihak Kampus menyatakan tak ada tanda-tanda mahasiswa tersebut mengalami depresi.

Sekretaris UGM Andi Sandi mengungkapkan dari penelusuran yang dilakukan kampus, mahasiswa tersebut sebelumnya bersama-sama mahasiswa lain sudah mengikuti tes kesehatan mental yang digelar kampus.

"Screening kesehatan mental telah dan terus dilakukan bagi mahasiswa UGM, namun almarhum tidak menunjukkan gejala atau indikasi apapun melakukan tindakan (bunuh diri) tersebut," kata Andi dihubungi Tempo, Rabu 14 Agustus 2024.

Andi mengatakan, pihaknya sejak semester lalu atau awal 2024, membuat program kuisioner tes kesehatan mental yang wajib diikuti para mahasiswa. Tes itu wajib diikuti sebelum mahasiswa melakukan pengisian kartu rencana studi atau KRS setiap semesternya.

"Jadi setidaknya almarhum 2 kali mengikuti tes kesehatan mental itu," kata Andi. Jadwal pengisian KRS semester ini digelar awal Agustus lalu. "Yang bersangkutan diketahui melakukan KRS pada 2 Agustus 2024 kemarin, saat discreening itu kesehatan mentalnya tidak ada indikasi (terganggu)," kata dia.

Sebelumnya, Kepala Kepolisian Sektor Mlati, Sleman, Yogyakarta Komisaris Polisi Irwiantoro, menyatakan mahasiswa itu diduga tewas karena bunuh diri. Dia ditemukan pertama kali oleh pemilik kos yang saat itu dihubungi orang tua korban karena anaknya tak kunjung merespons panggilan telepon. "Diduga gantung diri di kamarnya, kejadian itu dilaporkan pemilik kos yang pertama menemukan," kata Irwiantoro.

Irwiantoro menyatakan pemilik kos awalnya sempat mengetuk pintu kamar korban, namun tidak ada respons. "Lalu coba dibuka dengan kunci cadangan dan korban ditemukan sudah meninggal dibalik pintu kamar," Irwiantoro.

Andi menyatakan mahasiswa angkatan 2021 di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) tersebut tak pernah mengakses Unit Layanan Kesehatan Mental yang dimiliki UGM, yakni Mental Health Emergency Response Line. Karena itu, mereka masih mencoba menelusuri apa pemicu dugaan bunuh diri itu. 

"Kami belum menemukan informasi baru, namun kami telah mendampingi sampai dengan penyerahan jenazah almarhum ke keluarganya," kata Andi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

UGM juga belum mendapatkan informasi juga dari keluarga soal kondisi terakhir korban. "Kami masih menjaga keluarga korban yang masih berduka," kata dia.

Disinggung apakah UGM akan menerjunkan tim khusus untuk menelusuri penyebab dan latar belakang kematian mahasiswa itu, Andi mengatakan akan mengoptimalkannya.

"Unit ini akan menganalisis dan melakukan intervensi ketika ada indikasi awal terhadap mahasiswa yang mengalami gangguan kesehatan mental," kata dia.

Catatan Redaksi:

Jangan remehkan depresi. Untuk bantuan krisis kejiwaan atau tindak pencegahan bunuh diri:

Dinas Kesehatan Jakarta menyediakan psikolog GRATIS bagi warga yang ingin melakukan konsultasi kesehatan jiwa. Terdapat 23 lokasi konsultasi gratis di 23 Puskesmas Jakarta dengan BPJS.

Bisa konsultasi online melalui laman https://sahabatjiwa-dinkes.jakarta.go.id dan bisa dijadwalkan konsultasi lanjutan dengan psikolog di Puskesmas apabila diperlukan.

Selain Dinkes DKI, Anda juga dapat menghubungi lembaga berikut untuk berkonsultasi:
Yayasan Pulih: (021) 78842580.
Hotline Kesehatan Jiwa Kementerian Kesehatan: (021) 500454
LSM Jangan Bunuh Diri: (021) 9696 9293

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Desa Wisata di Bantul Ini Ajak Pengunjung Menjajal jadi Petani dan Peternak

7 jam lalu

Desa Wisata Srikeminut, Kelurahan Sriharjo, Kecamatan Imogiri, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta
Desa Wisata di Bantul Ini Ajak Pengunjung Menjajal jadi Petani dan Peternak

Potensi wisata alam di desa wisata ini tersebar di beberapa titik, menawarkan keindahan alam sambil menjajal jadi petani dan peternak.


4 Kota Terbaik di Indonesia untuk Kuliah Versi QS Best Student Cities 2025

9 jam lalu

Kota Terbaik di Indonesia untuk Kuliah. Foto: Canva
4 Kota Terbaik di Indonesia untuk Kuliah Versi QS Best Student Cities 2025

Berikut beberapa kota di Indonesia yang masuk ke dalam daftar QS Best Student Cities 2025 sebagai kota terbaik untuk kuliah.


Serunya Lomba Tarik Lokomotif Seberat 84 Ton di Yogyakarta

11 jam lalu

Peserta menarik lokomotif dengan tali saat lomba tarik lokomotif di Depo Lokomotif PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 6 Yogyakarta, Rabu, 27 September 2023. Acara yang diikuti dari berbagai instansi mulai dari Polisi, Dishub, Dinas Pariwisata hingga awak media itu menjadi rangkaian kegiatan perayaan HUT ke-78 KAI. ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko
Serunya Lomba Tarik Lokomotif Seberat 84 Ton di Yogyakarta

Lomba tarik lokomotif bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada khalayak mengenai lingkungan kerja yang ada di dalam stasiun.


Kasus-kasus Bullying: Kematian Dokter PPDS Undip Hingga Perundungan Siswa SMA Binus

16 jam lalu

Mahasiswa menyalakan lilin sebagai aksi belasungkawa  wafatnya mahasiswa PPDS FK Undip dr Aulia Risma Lestari sekaligus mengawal pengungkapan kasus dugaan bunuh diri dan perundungan di Widya Puraya, kampus Undip Semarang, Senin 2 September 2024. Mahasiswa berharap pengusutan kasus ini segera tuntas, hasil investigasi segera bisa keluar agar kasus ini tidak berlarut larut. Tempo/Budi Purwanto
Kasus-kasus Bullying: Kematian Dokter PPDS Undip Hingga Perundungan Siswa SMA Binus

Beberapa kasus bullying sebabkan bunuh diri dokter Risma hingga perundungan dialami siswa SMA Binus. Apa penyebabnya?


Cerita Gielbran dari Ketua BEM UGM Jadi Wakil Ketua Harian PKB

20 jam lalu

Ketua BEM KM UGM Gielbran Muhammad Noor. Tempo/Pribadi Wicaksono
Cerita Gielbran dari Ketua BEM UGM Jadi Wakil Ketua Harian PKB

Kisah Gielbran dari Ketua BEM UGM menjadi Wakil Ketua Harian PKB.


Khusus Mahasiswa Ilmu Sejarah Bisa Lulus Tanpa Skripsi di FIB Unair

1 hari lalu

Kampus Universitas Airlangga Surabaya. ANTARA/HO-Humas Unair.
Khusus Mahasiswa Ilmu Sejarah Bisa Lulus Tanpa Skripsi di FIB Unair

Fakultas Ilmu Budaya Universitas Airlangga (Unair) putuskan mahasiswa Program Studi Ilmu Sejarah dapat lulus tanpa buat skripsi. Apa dasarnya?


Taman Pintar - Yogyakomtek Gelar Kompetisi Robotik Seru Akhir Pekan Ini di Jogja Expo Center

1 hari lalu

Kontes robotik sepak bola UGM di Yogyakarta. Dok.istimewa
Taman Pintar - Yogyakomtek Gelar Kompetisi Robotik Seru Akhir Pekan Ini di Jogja Expo Center

Wisatawan bisa melihat kontes robot, pameran teknologi, hingga e-sport di Yogyakomtek Taman Pintar Yogyakarta akhir pekan ini.


Mahasiswa Unimal Aceh Sampaikan 3 Tuntutan, Kecam Tindakan Polisi yang Melanggar HAM

1 hari lalu

Puluhan mahasiswa Universitas Malikussaleh (Unimal) menggelar aksi protes di halaman taman Riyadah Kota Lhokseumawe, Selasa, 17 September 2024. Mereka menuntut Polresta Banda Aceh mencabut status tersangka terhadap enam mahasiswa Unimal dalam kasus dugaan ujaran kebencian terhadap polisi. Istimewa
Mahasiswa Unimal Aceh Sampaikan 3 Tuntutan, Kecam Tindakan Polisi yang Melanggar HAM

Mahasiswa Universitas Malikussaleh Aceh menganggap polisi telah melakukan kriminalisasi terhadap 6 teman mereka.


Puluhan Mahasiswa Gelar Demonstrasi di Aceh, Tuntut Pencabutan Status Tersangka 6 Rekan Mereka

1 hari lalu

Puluhan mahasiswa Universitas Malikussaleh (Unimal) menggelar aksi protes di halaman taman Riyadah Kota Lhokseumawe, Selasa, 17 September 2024. Mereka menuntut Polresta Banda Aceh mencabut status tersangka terhadap enam mahasiswa Unimal dalam kasus dugaan ujaran kebencian terhadap polisi. Istimewa
Puluhan Mahasiswa Gelar Demonstrasi di Aceh, Tuntut Pencabutan Status Tersangka 6 Rekan Mereka

Demonstrasi ini merupakan bentuk solidaritas terhadap enam mahasiswa Unimal yang kini berstatus sebagai tersangka setelah unjuk rasa di gedung DPRA.


Kontes Robot Terbang Indonesia di Gunungkidul, Ini Tantangan yang Dihadapi Peserta

1 hari lalu

Suasana Kontes Robot Terbang Indonesia (KRTI) 2024 di Lapangan Gading Gunungkidul Yogyakarta, Selasa, 17 September 2024. Dok.istimewa
Kontes Robot Terbang Indonesia di Gunungkidul, Ini Tantangan yang Dihadapi Peserta

Tim dari UNS Surakarta, Politeknik Negeri Bali, ITS Surabaya, dan Universitas Hasyim Asy'ari Jombang juarai Kontes Robot Terbang Indonesia 2024.