Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Wali Kota Bogor Bima Arya Positif Corona Sepulang dari Azerbaijan

image-gnews
Wali Kota Bogor Bima Arya saat memberikan keterangan hasil sidaknya di kolam retensi Cibuluh, Bogor Utara, Selasa 12 November 2019. TEMPO/M.A MURTADHO
Wali Kota Bogor Bima Arya saat memberikan keterangan hasil sidaknya di kolam retensi Cibuluh, Bogor Utara, Selasa 12 November 2019. TEMPO/M.A MURTADHO
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Wali Kota Bogor Bima Arya positif Corona setelah kunjungan kerja ke Azerbaijan dan Turki. Juru bicara penanganan Covid-19 yang juga Kepala Dinas Kesehatan Pemerintah Kota Bogor Sri Nowo Retno mengatakan ada lima pejabat yang menjalani tes setelah pulang dari negara tersebut.

Retno menyebut dari hasil tes tersebut menunjukkan dua orang dinyatakan positif Covid-19, salah satunya Wali Kota Bogor Bima Arya. "Berbagai protokol yang berlaku sudah dijalankan sejak kunjungan ke luar negeri menjalankan tugas," ucap Retno melalui keterangan pers pada Jumat, 20 Maret 2020.

Setelah dinyatakan positif Covid-19, Bima harus menjalani masa isolasi di RSUD Kota Bogor selama 14 hari ke depan. "Pada Kamis sore kemarin Wali Kota menerima hasil tes Covid, hasilnya positif," ucap Retno, Jumat 20 Maret 2020.

Walau mengalami gejala ringan, Retno mengatakan Wali Kota Bima Arya mempercayakan sepenuhnya penanganan masa isolasi di Rumah Sakit Umum Daerah Kota Bogor, selama 14 hari ke depan. Untuk Pelaksanaan pemerintahan tetap berjalan seperti biasanya di bawah koordinasi Wakil
Wali Kota, Dedie A Rachim. "Doakan agar Wali Kota kembali pulih," kata Retno berharap dalam do'a.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Retno mengatakan Bima Arya menitipkan pesan dan menghimbau kepada seluruh warga Kota Bogor dan publik secara luas untuk terus waspada, betul-betul menjaga kesehatan dan selalu berhati-hati, serta tawakal dan munajat kepada Yang Maha Kuasa.

Selain memohon doa bagi kesembuhan Wali Kota, Retno juga memohonkan doa bagi seluruh pasien yang sedang dirawat, agar dapat segera pulih dan beraktivitas kembali. "Demikian pula Wali Kota juga selalu mendoakan keselamatan dan kesehatan warganya," kata Retno.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kualifikasi Euro 2024: Borong 4 Gol Saat Belgia Kalahkan Azerbaijan 5-0, Romelu Lukaku Cetak Rekor

10 hari lalu

Pemain Timnas Belgia, Romelu Lukaku. REUTERS/Christof Stache
Kualifikasi Euro 2024: Borong 4 Gol Saat Belgia Kalahkan Azerbaijan 5-0, Romelu Lukaku Cetak Rekor

Romelu Lukaku telah mencetak 14 gol dalam delapan pertandingan kualifikasi Euro 2024.


Wisatawan Indonesia Bisa Traveling ke Empat Negara Eropa Ini Tanpa Visa

26 hari lalu

Sejumlah balon udara panas terbang di langit Cappadocia, Turki, pada 10 Juli 2022. Untuk menikmati keindahan di kawasan ini, wisatawan rela naik balon udara sejak dinihari. (Xinhua/Mustafa Kaya)
Wisatawan Indonesia Bisa Traveling ke Empat Negara Eropa Ini Tanpa Visa

Beberapa negara Eropa ini membebaskan visa untuk wisatawan Indonesia, beserta wisata yang menarik dari negara tersebut


PM Armenia Berharap Bisa Berdamai dengan Azerbaijan

34 hari lalu

Perdana Menteri Armenia Nikol Pashinyan berpidato di depan parlemen di Yerevan, Armenia, 13 September 2022. Tigran Mehrabyan/PAN Foto via REUTERS
PM Armenia Berharap Bisa Berdamai dengan Azerbaijan

Setelah eksodus massal etnis Armenia dari Nagorno-Karabakh, Armenia dan Azerbaijan mendeklarasikan keinginan untuk menandatangani pakta perdamaian.


Pemkot Bogor Larang Pemasangan Atribut Kampanye di Sejumlah Titik, Parpol Dapat Jatah Iklan Videotron Gratis

37 hari lalu

Spanduk kampanye Caleg PKS dengan foto Anies Baswedan tanpa Muhaimin Iskandar di jalanan Kota Bandung, Jawa Barat, 7 September 2023. Partai Demokrat keluar dari Koalisi Perubahan serta mencopot semua spanduk dan atribut kampanye dengan foto Anis Baswedan setelah koalisi yang diusung partai Nasdem, PKS, dan PKB, ini menetapkan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar sebagai calon Presiden dan Wakil Presiden. TEMPO/Prima mulia
Pemkot Bogor Larang Pemasangan Atribut Kampanye di Sejumlah Titik, Parpol Dapat Jatah Iklan Videotron Gratis

Pemkot Bogor larang pemasangan atribut kampanye di sejumlah titik. Sebagai gantinya, partai politik diberi jatah pemasangan iklan gratis di videotron.


Pusat Retret Kesehatan di Azerbaijan Ini Berada di 350 Meter di Bawah Tanah

40 hari lalu

Duzdag Physiotherapy Center di gua garam Azerbaijan (Instagram/@duzdag_mualice_naxcivan)
Pusat Retret Kesehatan di Azerbaijan Ini Berada di 350 Meter di Bawah Tanah

Situs bekas tambang garam Soviet yang kini masuk wilayah Azerbaijan hanya berfungsi sebagai sanatorium untuk pengobatan berbagai penyakit pernapasan


Begini Cara Bima Arya Hibur Sandiaga Uno Selepas Tak Terpilih Cawapres

41 hari lalu

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif / Politikus Partai Persatuan Pembangunan Sandiaga Uno ditemui di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 3 Oktober 2023. TEMPO/Daniel A. Fajri
Begini Cara Bima Arya Hibur Sandiaga Uno Selepas Tak Terpilih Cawapres

Wali Kota Bogor, Bima Arya Sugiarto menghibur Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno setelah tidak terpilih cawapres


Bima Arya: Putusan MK Ibarat PPDB Jalur Prestasi bagi Kepala daerah Maju Capres-Cawapres

41 hari lalu

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (kiri) bersama Wali Kota Bogor Bima Arya (kanan) berswafoto dengan warga saat meninjau pembangunan jembatan Otista, Kota Bogor, Jawa Barat, Jumat 21 Juli 2023. Kunjungan kerja Gubernur Jawa Barat di Kota Bogor tersebut dilakukan untuk meninjau pembangunan yang menggunakan anggaran berasal dari bantuan Pemerintah Provinsi Jawa Barat. ANTARA FOTO/Arif Firmansyah
Bima Arya: Putusan MK Ibarat PPDB Jalur Prestasi bagi Kepala daerah Maju Capres-Cawapres

Wali Kota Bima Arya mengatakan putusan MK memberi jalan tol atau seperti PPDB jalur prestasi bagi kepala daerah untuk maju capres-cawapres.


Bima Arya Luncurkan Aplikasi Bogor Single Window

41 hari lalu

Wali Kota Bogor Bima Arya ikut membersihkan sampah untuk menormalisasi saluran air di Lokasi pertama Jalan R3 Kelurahan Katulampa, Kecamatan Bogor Timur, Sabtu 15 Oktober 2022. ANTARA/Linna Susanti
Bima Arya Luncurkan Aplikasi Bogor Single Window

Selama hampir 10 tahun menjadi Wali Kota Bogor, Bima Arya belajar banyak hal dalam menjalani tanggung jawab membangun kultur masyarakat.


Ilham Aliyev Kibarkan Bendera Azerbaijan di Bekas Wilayah Nagorno-Karabakh

44 hari lalu

Presiden Azerbaijan Ilham Aliyev menghadiri upacara pengibaran bendera di kota Aghdara, yang dikenal sebagai Martakert oleh orang Armenia, menyusul operasi militer Azerbaijan dan eksodus massal etnis Armenia dari wilayah Nagorno-Karabakh, Azerbaijan 15 Oktober 2023. Presiden Azerbaijan Republik Azerbaijan/Handout melalui REUTERS
Ilham Aliyev Kibarkan Bendera Azerbaijan di Bekas Wilayah Nagorno-Karabakh

Wilayah Nagorno-Karabakh yang pernah memisahkan diri direbut kembali oleh Azerbaijan setelah operasi militer kilat bulan lalu.


Presiden Azerbaijan: Prancis Bertanggung Jawab jika Ada Konflik Baru dengan Armenia

52 hari lalu

Nikol Pashinyan dan Ilham Aliyev. OC-Media.org
Presiden Azerbaijan: Prancis Bertanggung Jawab jika Ada Konflik Baru dengan Armenia

Presiden Azerbaijan Ilham Aliyev mengatakan bahwa Prancis bertanggung jawab jika konflik baru meletup di Kaukasus Selatan