"

4 Bulan Krisis Air Bersih, Komite Marunda Kepu: Jauh dari Visi Anies Baswedan

Warga antre untuk mengambil air bersih di Marunda Kepu, Jakarta Utara, Senin, 16 Mei 2022. Warga Marunda Kepu yang didominasi nelayan itu telah menanyakan persoalan ini kepada perusahaan yang memasok air bersih, namun tidak kunjung mendapatkan jawaban yang jelas. TEMPO/ Faisal Ramadhan
Warga antre untuk mengambil air bersih di Marunda Kepu, Jakarta Utara, Senin, 16 Mei 2022. Warga Marunda Kepu yang didominasi nelayan itu telah menanyakan persoalan ini kepada perusahaan yang memasok air bersih, namun tidak kunjung mendapatkan jawaban yang jelas. TEMPO/ Faisal Ramadhan

TEMPO.CO, Jakarta - Warga Kampung Nelayan Marunda Kepu, Cilincing, Jakarta Utara, mengalami krisis air karena tak kunjung bisa mengakses air bersih hingga saat ini. Seorang nelayan Marunda Kepu, Tiharom menyinggung soal visi Gubernur Anies Baswedan atas kelangkaan air di wilayahnya.  

Menurut Tiharom, tidak ada pemasangan pipa air bersih oleh pemerintah DKI Jakarta di kawasan Jakarta Utara itu.

"Krisis air di Marunda saat ini yang sudah empat bulan lamanya tidak ada penanganan yang serius dari pihak Aetra dan PAM Jaya," kata dia dalam pesan teksnya, Senin, 29 Agustus 2022. 

Krisis air bersih di kawasan pesisir Marunda Kepu terjadi sejak 14 April 2022. Menurut Tiharom, sebanyak 400 kepala keluarga (KK) yang tinggal di dua RT menjadi korbannya. Mereka adalah warga di RT 008 dan 009 serta RW 007 Kelurahan Marunda, Kecamatan Cilincing.

Warga antre untuk mengambil air bersih di Marunda Kepu, Jakarta Utara, Senin, 16 Mei 2022. Hingga kini, 400 kepala keluarga dari RT 008 dan RT 009 kampung pesisir Marunda Kepu belum bisa mendapatkan air bersih. TEMPO/ Faisal Ramadhan

Komite Air Bersih untuk Marunda Kepu (KAUM) telah melayangkan surat kepada Direktur PAM Jaya, Presiden Direktur PT Aetra Air Jakarta, dan Ketua Koperasi Karyawan Aetra Timur Jakarta (ATJ).  

Dalam surat itu disebutkan bahwa pelayanan air bersih dari PAM Jaya atau Aetra ataupun Koperasi Karyawan ATJ kepada warga Marunda Kepu sangat buruk, tidak profesional, dan mengecewakan. 

"Ditambah lagi dengan respons atas keluhan warga yang sangat lamban dan tidak terukur dari pihak perusahaan," demikian bunyi surat itu. 

Pengelola disebut telah melakukan upaya perbaikan pada 23 Mei 2022, tapi tidak memberikan hasil apapun. Menurut surat KAUM, PT Aetra dan PAM Jaya juga sudah menyalurkan air bersih dengan menyediakan empat tangki.

Namun, volume air tersebut tidak cukup untuk warga Marunda Kepu yang memerlukan 6-7 tangki per hari. Krisis air dan minimnya penyaluran dikhawatirkan bakal memicu pertengkaran warga lantaran berebut air.

"Situasi ini tentu jauh dari gagasan Gubernur DKI Jakarta yang memiliki visi Maju Kotanya, Bahagia Warganya." 

Presiden KSPI Sebut Anies Gagal Sediakan Air Bersih

Pada Mei lalu, Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said Iqbal menyentil Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan soal air bersih dalam peringatan hari buruh, May Day Fiesta. Menurut dia, Anies gagal menyediakan air bersih yang terjangkau untuk warga Jakarta Utara.

"Gubernur Jakarta belum berhasil. Harga air bersih 1 liter lebih mahal dari harga minyak," kata dia saat konferensi pers di GBK Jakarta, Sabtu, 14 Mei 2022. 

Pengadaan air bersih menjadi salah satu program kerja Anies Baswedan saat kampanye pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada DKI 2017). "Saat ini Jakarta, suatu masalah terbesar yang dampak luar biasa adalah air bersih," kata Anies saat mengunjungi Kampung Semanan, Kalideres, Jakarta Barat, Senin, 7 November 2016.

Saat kampanye itu, Anies berencana menaikkan aliran pipanisasi air bersih ke rumah-rumah sebanyak dua kali lipat dalam jangka waktu lima tahun. Pemasangan pipa juga akan dilakukan di sejumlah kampung yang kesulitan memiliki air bersih. Dia juga berencana mensubsidi hingga 80 persen kepada masyarakat yang memiliki rumah dengan luas di bawah 70 meter persegi.

Cerita Nelayan Soal Krisis Air di Marunda Kepu 

Krisis air bersih di Marunda Kepu, menurut nelayan bernama Ajid, telah terjadi sejak 24 April 2022. "Ini terjadi sejak tanggal 24 bulan lalu, sebelum lebaran. Sebelumnya enggak pernah, ya paling mati air 2 hari, 3 hari, lalu mengalir lagi. Sekarang sampai hampir 1 bulan," ucap dia saat ditemui di kampung itu, Ahad, 15 Mei 2022.

Warga Marunda Kepu juga telah menanyakan persoalan krisis air air karena aliran PAM mati ini kepada perusahaan yang memasok, namun tidak kunjung mendapatkan jawaban yang jelas. Malah, dia berujar, perusahaan menyatakan, kalau warga selalu protes lebih baik pasokannya diputus saja. "Kan bahasa begitu salah, menurut saya, dia kan mencari keuntungan, kami kan konsumen, harusnya dihormati dong kami," ucap Ajid.

Baca juga: Cerita Pilu Nelayan Jakarta Krisis Air, Sulit Dapatkan Air Bersih karena PAM Mati








Seandainya Anies Pilih AHY Jadi Cawapres, PKS Sebut Bakal Legowo

5 jam lalu

Logo baru PKS. dok.Panitia Munas PKS
Seandainya Anies Pilih AHY Jadi Cawapres, PKS Sebut Bakal Legowo

Ketua Bidang Humas DPP PKS, Ahmad Mabruri tak mempermasalahkan siapapun bakal cawapres yang dipilih Anies Baswedan


NasDem Mengaku Tak Masalah Jika AHY Dekati Anies Baswedan untuk Dapatkan Tiket Cawapres

14 jam lalu

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY bertemu bakal calon presiden Anies Baswedan di kediamannya di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Selasa, 21 Maret 2023. Foto Istimewa
NasDem Mengaku Tak Masalah Jika AHY Dekati Anies Baswedan untuk Dapatkan Tiket Cawapres

NasDem menyebut soal calon wakil presiden Anies Baswedan akan ditetapkan oleh tim kecil Koalisi Perubahan. Pertemuan Anies - AHY disebut silaturahmi.


5 Bulan Setelah Gantikan Anies Baswedan, Heru Budi Mutasi Para Kepala Dinas

23 jam lalu

Pj Gubernur DKI Jakarta usai melakukan pelantikan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemprov DKI Jakarta di Balai Kota DKI Jakarta pada Selasa, 21 Maret 2023. TEMPO/Ami Heppy
5 Bulan Setelah Gantikan Anies Baswedan, Heru Budi Mutasi Para Kepala Dinas

Heru Budi mutasi Kepala Dinas Kesehatan dan Kepala Dinas Bina Marga. Kepala Dinas Perumahan Sarjoko jadi Wakil Kepala Dinas Lingkungan Hidup.


Anggaran Rehab Rp 2,9 Miliar, Heru Budi Sebut Rumah Dinas Gubernur DKI Perlu Dicat

1 hari lalu

Hartono, korban kebakaran di Taman Kota, Kembangan, Jakarta Barat, Kamis, 29 Maret 2018, bekerja sebagai tukang poles lantai di rumah dinas Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Jakarta. Foto/Facebook Anies Baswedan
Anggaran Rehab Rp 2,9 Miliar, Heru Budi Sebut Rumah Dinas Gubernur DKI Perlu Dicat

Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono merasa perlu alokasi anggaran rehab rumah dinas Gubernur senilai Rp 2,9 miliar. Rumah dinas perlu dicat.


Yani Wahyu Dicopot dari Jabatan Wali Kota Jakarta Barat, Heru Budi: Tour of Duty

1 hari lalu

Wali Kota Jakarta Barat, Yani Wahyu Purwoko buka suara soal pedagang kaki lima (PKL) di Kawasan Kota Tua, Kamis, 19 Januari 2023. Tempo/Mutia Yuantisya
Yani Wahyu Dicopot dari Jabatan Wali Kota Jakarta Barat, Heru Budi: Tour of Duty

Pj Gubernur DKI Heru Budi mencopot Yani Wahyu Purwoko dari jabatannya sebagai Wali Kota Jakarta Barat. Ini adalah bagian dari tour of duty.


AHY Sambangi Anies Baswedan: Tukar Pikiran soal Kemajuan Bangsa dan Negara

1 hari lalu

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY bertemu bakal calon presiden Anies Baswedan di kediamannya di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Selasa, 21 Maret 2023. Foto Istimewa
AHY Sambangi Anies Baswedan: Tukar Pikiran soal Kemajuan Bangsa dan Negara

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyambangi rumah bakal capres Anies Baswedan di kawasan Lebak Bulus


Anggaran Rehabilitasi Rumah Dinas Gubernur DKI Rp 2,9 Miliar, Heru Budi: Tahun Lalu juga Ada, Enggak Boleh?

1 hari lalu

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono usai menghadiri Focus Group Discussion dengan tema
Anggaran Rehabilitasi Rumah Dinas Gubernur DKI Rp 2,9 Miliar, Heru Budi: Tahun Lalu juga Ada, Enggak Boleh?

Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono merespons soal anggaran rehabilitasi rumah dinas Gubernur yang mencapai Rp 2,9 miliar.


Heru Budi Lanjutkan Penataan Kawasan Kumuh, Program Warisan Anies Baswedan hingga 2026

1 hari lalu

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono melakukan penanaman pohon di Taman Cempaka, Jakarta Timur, Selasa, 21 Maret 2023. Tempo/Mutia Yuantisya
Heru Budi Lanjutkan Penataan Kawasan Kumuh, Program Warisan Anies Baswedan hingga 2026

Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono akan melanjutkan program penataan kawasan kumuh di Jakarta. Program ini adalah warisan Anies Baswedan hingga 2026.


Jokowi Ingin Kepemimpinannya Berkelanjutan, Hasto PDIP: Jangan Sampai Seperti Terjadi di Jakarta

1 hari lalu

Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto (tengah) menyampaikan sambutan saat acara Makan Bareng 10.000 Warga DKI Jakarta di Tanah Tinggi, Johar Baru, Jakarta Pusat, Ahad, 8 Januari 2023.  Kegiatan yang digelar oleh DPD PDI Perjuangan DKI Jakarta tersebut dalam rangka menyambut HUT ke-50 PDIP. ANTARA/Sigid Kurniawan
Jokowi Ingin Kepemimpinannya Berkelanjutan, Hasto PDIP: Jangan Sampai Seperti Terjadi di Jakarta

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyebutkan bahwa Jokowi enggan mengulangi pengalaman saat kepemimpinannya sebagai Gubernur DKI tidak dilanjutkan.


NasDem Sebut Anies Baswedan Akan Pilah Program Jokowi yang Diteruskan Jika Terpilih Sebagai Presiden

1 hari lalu

Anies Baswedan memaparkan pidato kebangsaan dalam acara Silaturahmi dan Dialog Kebangsaan Lintas Tokoh Kahmi untuk Indonesia Maju di kawasan Ancol, Jakarta Utara, Kamis, 16 Maret 2023. TEMPO/Ima Dini
NasDem Sebut Anies Baswedan Akan Pilah Program Jokowi yang Diteruskan Jika Terpilih Sebagai Presiden

Anies Baswedan disebut akan memilah program Jokowi yang akan dia teruskan jika terpilih sebagai presiden.