Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kebakaran di Hotel Tangerang Selatan, 3 Pegawai Tewas Terjebak Dalam Lift

Reporter

Editor

Febriyan

image-gnews
Ilustrasi kebakaran. shutterstock
Ilustrasi kebakaran. shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kebakaran Hotel All Nite & Day Alam Sutera, Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), memakan 3 korban jiwa. Mereka terjebak dalam lift saat mencoba memadamkan api. 

Peristiwa itu terjadi pada Sabtu, 8 Juni 2024 pukul 15.40 WIB. Komandan Pleton Bravo Dinas Kebakaran Kota Tangerang Selatan, Nurdin, menyatakan insiden tersebut dipicu korsleting pada panel listrik di lantai 6 hotel tersebut. Tak lama kemudian api membesar. 

Setelah api muncul, menurut Nurdin, 6 pegawai hotel di lantai bawah mencoba memadamkan api. Mereka menuju lantai 6 dengan menggunakan lift. 

“Lalu korban ini ingin melihat ke atas, menggunakan lift, setelah di lantai lima di tempat kejadian kebakaran itu liftnya macet. Jadi mereka terjebak disana dan menghirup asap,” kata Nurdin, Sabtu, 8 Juni 2024.

Dari keenam orang yang terjebak di lift itu, menurut Nurdin, tiga diantaranya tewas. Mereka diduga tewas karena terlalu banyak menghirup asap kebakaran. "Korban itu adalah karyawan hotel diantaranya sekuriti, maintenens dan officeboy,” kata Nurdin

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dinas Damkar Kota Tangerang Selatan sendiri mengerahkan 30 personel untuk memadamkan api beserta 3 unit mobil pemadam, satu unit mobil penyelamat serta satu unit ambulan. Setelah api padam, mereka lantas mengevakuasi korban yang terjebak lift tersebut. Ke-6 orang karyawan hotel itu di bawa ke Rumah Sakit Umum Serpong Utara, Tangerang Selatan. 

“Enam orang terjebak. Tiga selamat, sementara, tiga diantaranya meninggal,” kata dia.

Nurdin menyatakan kebakaran ini telah ditangani oleh aparat kepolisian. Dia tak menyebutkan identitas para korban tersebut. Hanya saja, seluruh korban disebut berkelamin laki-laki.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


6 Kesalahan yang Sering Dilakukan Pelancong saat Menginap di Hotel

4 jam lalu

Ilustrasi perempuan sedang berada di kamar hotel. Unsplash.com/Eunice Stahl
6 Kesalahan yang Sering Dilakukan Pelancong saat Menginap di Hotel

Para pekerja hotel di dunia membagikan hal-hal yang sering dilupakan tamu saat menginap di hotel.


Diiringi Pertunjukan Kembang Api, Hotel Ikonik di Las Vegas Dirubuhkan

16 jam lalu

Hotel Tropicana, Las Vegas, Amerika Serikat. Instagram.com/@troplv
Diiringi Pertunjukan Kembang Api, Hotel Ikonik di Las Vegas Dirubuhkan

Hotel yang pertama kali dibuka pada 4 April 1957 itu akan dibangun kembali menjadi stadion olahraga


Kebakaran Lagi di Tempat Pembuangan Sampah Liar di Limo Depok, Warga: Tahun Ini Sudah Tiga Kali

22 jam lalu

Personel Damkar Depok berjibaku memadamkan api di TPS liar, Kecamatan Limo, Depok, Jumat dini hari, 11 Oktober 2024. TEMPO/Ricky Juliansyah
Kebakaran Lagi di Tempat Pembuangan Sampah Liar di Limo Depok, Warga: Tahun Ini Sudah Tiga Kali

Hingga pukul 01.30 WIB, personel Damkar Depok masih berupaya memadamkan kebakaran di Tempat Pembuangan Sampah (TPS) ilegal itu.


Temuan Ular Piton Gegerkan Warga Kompleks Perumahan di Tangsel

1 hari lalu

Temuan ular phyton di kompleks perumahan di Setu, Tangerang Selatan, pada Kamis pagi 10 Oktober 2024. TEMPO/Wuragil
Temuan Ular Piton Gegerkan Warga Kompleks Perumahan di Tangsel

Dua kali temuan ular piton dalam rentang tiga hari. Dulu, temuan ular kobra.


PHRI: Tingkat Hunian Hotel di Solo Hampir Capai 100 Persen Dampak Peparnas 2024

1 hari lalu

Chef Hotel Lorin Solo mempersiapkan konsumsi untuk para atlet Peparnas XVII 2024 yang menginap di hotel itu mulai Selasa, 1 Oktober 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
PHRI: Tingkat Hunian Hotel di Solo Hampir Capai 100 Persen Dampak Peparnas 2024

PHRI mengatakan selama dua minggu pertama di bulan Oktober, okupansi hotel-hotel di Solo mencapai 100 persen.


Hotel di Singapura Raih Penghargaan Gedung Pencakar Langit Baru Terbaik di Dunia

3 hari lalu

Pan Pacific Orchard Hotel Singapura. Instagram.com/@panpacificorchard
Hotel di Singapura Raih Penghargaan Gedung Pencakar Langit Baru Terbaik di Dunia

Selain hotel di Singapura, beberapa bangunan lain di Asia juga mendapat penghargaan


Perusahaan Trump Investasi Lapangan Golf dan Hotel di Vietnam Senilai Rp23 Triliun

3 hari lalu

Perusahaan Trump Investasi Lapangan Golf dan Hotel di Vietnam Senilai Rp23 Triliun

Pengembang real estat Vietnam bermitra dengan The Trump Organization untuk mengembangkan proyek lapangan golf dan hotel senilai Rp23,4 triliun


Peparnas 2024, Okupansi Hotel Berbintang di Solo dan Sekitarnya Capai 70 Persen

3 hari lalu

Solo Paragon Hotel & Residences menjadi salah satu tempat menginap bagi para atlet Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVII 2024 untuk event yang berlangsung di Kota Solo, Jawa Tengah, mulai dari 6 hingga 13 Oktober 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Peparnas 2024, Okupansi Hotel Berbintang di Solo dan Sekitarnya Capai 70 Persen

Hotel-hotel berbintang di Kota Solo dan sekitarnya menjadi tempat menginap para atlet Pekan Paralimpiade Nasional atau Peparnas 2024.


Polisi Dalami Peran Aktor Intelektual dan Dugaan Imbalan Pembubaran Diskusi di Kemang

3 hari lalu

Kabid Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Ade Ary Syam Indradi saat ditemui di Polda Metro Jaya, Kamis, 12 September 2024. TEMPO/Dani Aswara
Polisi Dalami Peran Aktor Intelektual dan Dugaan Imbalan Pembubaran Diskusi di Kemang

Salah satu tersangka pembubaran diskusi di Kemang, FEK, mengaku menerima perintah untuk membubarkan acara diskusi sehari sebelum acara berlangsung.


Kadinkes Tangerang Selatan: Angka Stunting Turun Drastis Menjadi 9,2 Persen

3 hari lalu

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang Selatan, Allin Hendalin Mahdaniar menyampaikan berbagai upaya menekan angka stunting. Hasilnya, angka stunting di Kota Tangerang Selatan menurun drastis, dari 19,9 persen menjadi 9,2 persen. Dok. Pemkot Tangerang Selatan
Kadinkes Tangerang Selatan: Angka Stunting Turun Drastis Menjadi 9,2 Persen

Angka stunting di Tangsel sempat menyentuh 19,9 persen dan saat ini mampu diturunkan hingga 9,2 persen.