Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Rencana Masuk Pantai Ancol Gratis, Ini Kebijakan Baru Pengelola

Reporter

Editor

Ali Anwar

image-gnews
Satu keluarga bersantai saat peserta lomba Danamon Run melintas di pantai Ancol, Jakarta, 10 September 2017. TEMPO/Rully Kesuma
Satu keluarga bersantai saat peserta lomba Danamon Run melintas di pantai Ancol, Jakarta, 10 September 2017. TEMPO/Rully Kesuma
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Utama PT Pembangunan Jaya Ancol Paul Tehusijarana mengatakan pihaknya belum bisa menjalankan usulan Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat melakukan uji coba masuk Pantai Ancol secara gratis. Semula Djarot meminta pengelola agar melakukan uji coba masuk Ancol secara gratis selama enam bulan sejak 14 Oktober 2017.

"Kajian masih kami tuntaskan. (Saat ini) belum tuntas. Makanya yang pertama belum bisa pada 14 Oktober, masih perlu waktu. Mesti kami siapkan," ujar Paul di kawasan Ancol Barat, Jakarta Utara, Kamis, 12 Oktober 2017.

Menurut Paul, pihaknya masih mengkaji agar Pantai Ancol bisa dinikmati masyarakat Jakarta, terutama masyarakat kurang mampu. Untuk mengatasi persoalan tersebut, kata Paul, pihaknya juga mengkaji pendekatan dengan menggunakan Kartu Jakarta Pintar (KJP) bagi masyarakat tidak mampu.

Selain itu, Paul menjelaskan, pihaknya masih menunggu pembenahan sistem uji coba akses masuk Pantai Ancol gratis bagi pemilik KJP. Alasannya pihaknya harus mempersiapkan lonjakan pengunjung saat uji coba.

"Nanti kami akan selesaikan persiapan kalau mau jalan mulus. Orang tidak berebut di tempat masuk, di loket. Kan tidak bagus, itu yang akan kami atur. Jadi arahnya membantu yang kurang mampu," katanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Namun Paul belum bisa memastikan kapan kajiannya rampung. Ia hanya mengatakan kajian tersebut tidak berlangsung lama. “Kami menunggu data Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengimplementasikan penggunaan kartu masuk Ancol dengan sistem nontunai (cashless),” ucapnya.

Gubernur Djarot meminta Paul melakukan uji coba pembebasan akses masuk ke Pantai Ancol pada 14 Oktober 2017. Meski gratis, Djarot meminta pengunjung yang menggunakan kendaraan bermotor dikenakan tarif parkir progresif. 

"Tadi saya minta. Saya bilang dikaji betul kebijakan kami membebaskan pengunjung Ancol,” katanya setelah memberikan pengarahan kepada jajaran direksi badan usaha milik daerah di Balai Kota Jakarta, Selasa, 3 Oktober 2017.

LARISSA HUDA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Masa Puncak Libur Lebaran di Ancol, Orang Tua Diminta Awasi Anak Agar tak Hilang

13 hari lalu

Warga berwisata saat libur lebaran di Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta, Jumat, 12 April 2024. Memanfaatkan libur Lebaran Idul Fitri 1445 H tersebut masyarakat memadati Taman Impian Jaya Ancol. TEMPO/M Taufan Rengganis
Masa Puncak Libur Lebaran di Ancol, Orang Tua Diminta Awasi Anak Agar tak Hilang

Puluhan ribu wisatawan berlibur ke kawasan Ancol, Jakarta Utara, pada hari ketiga lebaran


Cerita Pengemudi Wisata Perahu di Ancol yang Sepi Peminat saat Libur Lebaran

13 hari lalu

Pengemudi perahu wisata, Darno (75), saat bekerja di kawasan Pantai Ancol, Jakarta Utara, Jumat, 12 April 2024. Tempo/Adil Al Hasan.
Cerita Pengemudi Wisata Perahu di Ancol yang Sepi Peminat saat Libur Lebaran

Wisatawan di Ancol saat musim liburan tembus 100 ribu, tetapi yang naik perahu wisata tak banyak


Ramai-ramai Libur Lebaran ke Ancol, Jam 10 Pagi sudah Tembus 17 Ribu Pengunjung

14 hari lalu

Warga berwisata saat libur lebaran di Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta, Jumat, 12 April 2024. Memanfaatkan libur Lebaran Idul Fitri 1445 H tersebut masyarakat memadati Taman Impian Jaya Ancol. TEMPO/M Taufan Rengganis
Ramai-ramai Libur Lebaran ke Ancol, Jam 10 Pagi sudah Tembus 17 Ribu Pengunjung

Ancol Taman Impian di Kawasan Jakarta Utara masih menjadi rujukan masyarakat untuk berliburan


Rekomendasi 5 Wisata Alam di Pinggiran Jakarta untuk Libur Nataru

17 Desember 2023

Wisatawan melakukan selam permukaan (snorkeling) di perairan Kepulauan Seribu, Jakarta, Sabtu 9 September 2023. Sudin Parekraf Kepulauan Seribu.mencatat ada 295.221 wisatawan lokal dan mancanegara yang berkunjung ke Kepulauan Seribu sepanjang Januari hingga Agustus 2023, kunjungan tersebut meningkat karena promosi media sosial serta program hiburan lainnya yang dilakukan pihak Pemprov DKI Jakarta. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Rekomendasi 5 Wisata Alam di Pinggiran Jakarta untuk Libur Nataru

Berbagai destinasi wisata alam di Jakarta kerap ramai dikunjungi saat libur Nataru


Rekomendasi 7 Destinasi Wisata Alam di Jakarta untuk Libur Nataru

13 Desember 2023

Sejumlah pemuda pemudi berpacaran di Taman Waduk Ria Rio, Jakarta, Minggu 25 Januari 2015. Pemprov DKI harus lebih memperhatikan ruang publik ini agar fungsi utama dari taman ini tidak bergeser menjadi tempat mesum ataupun tindak kriminal. TEMPO/Subekti
Rekomendasi 7 Destinasi Wisata Alam di Jakarta untuk Libur Nataru

7 destinasi wisata alam ini bisa jadi pilihan untuk dikunjungi jika ingin habiskan libur Nataru di Jakarta


Liburan Tahun Baru di Ancol, Ini 9 Atraksi Wisata yang Bisa Dikunjungi

12 Desember 2023

Pengunjung menyaksikan pesta kembang api di Pantai Lagoon, Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta, Rabu, 1 Januari 2020. ANTARA/Muhammad Adimaja
Liburan Tahun Baru di Ancol, Ini 9 Atraksi Wisata yang Bisa Dikunjungi

Pada malam tahun baru, Ancol diramaikan dengan ribuan kembang api yang tersebar di lima titik.


Ancol Masih Batasi Area Bermain di Pinggir Pantai

2 Februari 2023

Sejumlah wisatawan menghabiskan malam pergantian tahun di Pantai Lagoon, Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta, Sabtu 31 Desember 2022. Pantai di Ancol menjadi salah satu destinasi favorit warga Jakarta dan daerah-daerah lainnya dalam menghabiskan malam pergantian tahun karena menawarkan pertunjukan musik dan kembang api. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Ancol Masih Batasi Area Bermain di Pinggir Pantai

Manajemen Ancol masih memasang tali pembatas pinggir laut tidak jauh dari bibir pantai.


Sofyan Djalil Gantikan Thomas Lembong Jadi Komisaris Utama Ancol

1 Februari 2023

Sofyan Djalil. ANTARA/HO-Kementerian ATR
Sofyan Djalil Gantikan Thomas Lembong Jadi Komisaris Utama Ancol

Sofyan Djalil ditunjuk sebagai Komisaris Utama PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk (PJAA), menggantikan Thomas Lembong.


Manajemen Bakal Gratiskan Masuk Ancol Sebulan Sekali

20 Januari 2023

Pengunjung memadati kawasan Pantai Indah Ancol, Jakarta Utara, Selasa, 3 Mei 2022. TEMPO/Lani Diana
Manajemen Bakal Gratiskan Masuk Ancol Sebulan Sekali

PT Pembangunan Jaya Ancol berencana menggratiskan akses masuk untuk warga sekali setiap bulan


Anggota DPRD DKI Minta Akses ke Pantai Ancol Gratis untuk Publik seperti PIK 2

20 Januari 2023

Pengunjung memadati kawasan Pantai Ancol di Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta, Selasa 3 Mei 2022. Objek wisata tersebut kembali ramai dikunjungi wisatawan pada saat liburan Hari Raya Idul Fitri 1443 H setelah dua tahun sebelumnya sempat mengalami penurunan kunjungan wisatawan akibat pandemi COVID-19. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Anggota DPRD DKI Minta Akses ke Pantai Ancol Gratis untuk Publik seperti PIK 2

Anggota DPRD DKI Wahyu Dewanto meminta PT Pembangunan Jaya Ancol menggratiskan akses ke pantai untuk publik