TEMPO.CO, Jakarta - Putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep akhirnya berkunjung ke kantor Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Selasa pagi, 17 September 2024. Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) itu datang bersama dengan kuasa hukumnya, Nasrullah, dan juru bicaranya Francine Widjojo.
Kedatangan Kaesang ke kantor lembaga antirasuah itu untuk klarifikasi terkait dengan dugaan gratifikasi pesawat jet pribadi milik SEA Group, yang ditumpanginya ke Amerika Serikat pada Agustus lalu. Kaesang menjelaskan keberangkatannya ke Negeri Paman Sam menggunakan jet pribadi bersama sang istri Erina Gudono, pada 18 Agustus lalu, hanya menumpang ke temannya.
“Numpang ke teman, kalau bahasa bekennya nebeng," ucap Kaesang, Selasa 17 Agustus 2024.
Siapa Teman Kaesang yang Beri Tumpangan Jet Pribadi?
Kaesang tidak mengelaborasi terkait siapa teman yang dimaksudnya memberikan tumpangan ke Amerika Serikat dengan menggunakan jet pribadi. Namun, berdasarkan perbincangan di media sosial, pesawat jet pribadi yang dipakai Kaesang dan Erina berjenis Gulfstream G650ER dengan nomor registrasi N588SE.
Seorang warganet di media sosial X lalu menemukan dokumen yang menyebutkan jika jet pribadi tersebut diduga milik sebuah perusahaan pengembang dan penerbit game online asal Singapura, Garena Online (Private) Limited. Salah satu game dari Garena yang terkenal adalah Free Fire. Garena juga berada di bawah naungan perusahaan Sea Group, yang merupakan perusahaan induk layanan marketplace ternama, Shopee.
Salah seorang sumber Tempo di Shopee Indonesia, yang keberatan namanya disebutkan, mengakui bahwa dalam tiga tahun terakhir Sea Group cukup dekat dengan keluarga Presiden Joko Widodo. Terlebih Shopee memiliki dua kantor di Solo yang diresmikan saat Gibran Rakabuming Raka, kakak Kaesang, saat masih jadi walikota.
“Sepertinya mungkin saja jet pribadi itu miliki petinggi Shopee,” kata sumber tersebut.
Di sisi lain, Shopee dan Garena juga membuka Hub di Solo Technopark sejak Desember 2021 lalu. Kedua Hub tersebut adalah Shopee Solo Creative & Innovation, dan Garena Gaming & Community.
Selain itu, Shopee juga memiliki dua kantor di Solo, Jawa Tengah yang berlokasi di Solo Paragon Mall dan Solo Technopark. Tak hanya itu, salah satu perusahaan milik Garena, Free Fire juga menjadi sponsor dari klub sepakbola Persis Solo –yang dimiliki Kaesang– sejak 2021 silam.
Kronologi Kaesang Pergi dengan Pesawat Jet
Juru bicara Kaesang, Francine Widjojo, menceritakan kronologi keberangkatan Kaesang bersama dengan istrinya Erina Gudono ke Amerika Serikat dengan private jet. Menurut dia, Kaesang dari awal sudah merencanakan akan bertolak ke Amerika Serikat pada 20 Agustus menggunakan pesawat komersial. Secara kebetulan, klaim Francine, teman Kaesang juga akan pergi ke Negeri Paman Sam itu pada 18 Agustus 2024.
Akhirnya, ujar dia, Kaesang memutuskan untuk berangkat bersama temannya itu. “Kebetulan searah, jadi nebeng,” ucap Francine pada Selasa, 17 September 2024.
Francine juga sempat berkelakar saat ditanya apakah Kaesang membayar untuk ikut naik private jet itu. “Ya masih muatlah, dan karena searah juga,” ujar Francine.
Francine mengatakan kedatangannya bersama Kaesang ke KPK untuk konsultasi. KPK kemudian mengarahkan Kaesang untuk mengisi formulir gratifikasi. Setelahnya, KPK akan menilai yang dilakukan oleh Kaesang itu gratifikasi atau tidak.
“Karena Mas Kaesang kan bukan pejabat negara, jadi kita tunggu nanti dari KPK bagaimana,” ujar Francine.
Dede Leni Mardianti, berkontribusi dalam artikel ini.
Pilihan Editor: Jubir Kaesang Ceritakan Kronologi Dugaan Gratifikasi Private Jet ke Amerika Serikat