Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Daftar Mutasi 6 Kapolda, Ada yang Bakal Naik Pangkat Jadi Komjen

image-gnews
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat ditemui di Lapangan Garuda Pertamina Hulu Rokan, Dumai, Riau usai Peringatan Hari Lahir (Harlah) Pancasila Tahun 2024 pada Sabtu, 1 Juni 2024. TEMPO/Adinda Jasmine
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat ditemui di Lapangan Garuda Pertamina Hulu Rokan, Dumai, Riau usai Peringatan Hari Lahir (Harlah) Pancasila Tahun 2024 pada Sabtu, 1 Juni 2024. TEMPO/Adinda Jasmine
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan mutasi terhadap 157 personel anggota kepolisian yang terdiri dari perwira tinggi (pati) hingga perwira menengah (pamen).

Dalam mutasi Polri ini, terdapat enam Kapolda yang dimutasi yaitu Jawa Tengah (Jateng), Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Maluku, Kalimantan Utara (Kaltara), Bali, dan Bengkulu.

Mutasi itu tertuang dalam Surat Telegram Kapolri nomor ST/1554/VII/KEP./2024 tanggal 26 Juli 2024 yang ditandatangani oleh Asisten SDM Kapolri Bidang SDM Irjen Dedi Prasetyo.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Mabes Polri Brigadir Jenderal (Brigjen) Trunoyudo Wisnu Andika menyebut, mutasi dilingkup Polri dalam rangka promosi, masa purna, tour of area, dan Kapolda.

"Tentunya mutasi personel Polri dalam rangka memberikan peningkatan untuk memberikan pelayanan dan perlindungan kepada masyarakat," ujar Trunoyudo dalam keterangannya yang dikutip pada Sabtu, 27 Juli 2024.

1. Kapolda Jateng Ahmad Luthfi digantikan oleh Brigjen Pol Ribut Hari Wibowo yang sebelumnya menjabat sebagai Karobinkar SSDM Polri.

2. Kapolda Bali Ida Bagus KD Putra Narendra digantikan oleh Irjen Pol Daniel Adityajaya yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolda Kaltara.

3. Kapolda Maluku Lotharia Latif digantikan oleh Irjen Pol Eddy Sumitro Tambunan yang sebelumnya menjabat sebagai Koorsahli Kapolri. 

4. Kapolda Kepulauan Babel Tornagogo Sihombing digantikan oleh Irjen Pol Hendro Pandowo yang sebelumnya menjabat sebagai Sahli Sosbud Kapolri.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

5. Kapolda Kaltara Daniel Adityajaya digantikan oleh Irjen Pol Hari Sudwijanto yang sebelumnya menjabat sebagai Kakorsabhara Baharkam Polri.

6. Kapolda Bengkulu Armed Wijaya digantikan oleh Brigjen Pol Anwar yang sebelumnya menjabat sebagai Karowatpers SSDM Polri.

Salah satu yang menjadi sorotan dalam mutasi ini adalah Kapolda Jateng Irjen Ahmad Luthfi yang akan mendapat penugasan di Kementerian Perdagangan.

Sesuai dengan informasi yang disampaikan oleh Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Ahmad Luthfi akan menjabat sebagai Inspektur Jenderal Kemendag. Itu artinya, Luthfi akan mendapat tambahan satu bintang di pundak sebagai Komisaris Jenderal.

Mutasi Polri itu tertuang dalam Surat Telegram Kapolri nomor ST/1554/VII/KEP./2024 tanggal 26 Juli 2024 yang ditandatangani oleh Asisten SDM Kapolri Bidang SDM Irjen Dedi Prasetyo.

"Irjen Pol Drs Ahmad Luthfi S.St.Mk., S.H. Kapolda Jateng dimutasikan sebagai Pati Itwasum Polri (Penugasan pada Kemendag)," bunyi salah satu poin di surat telegram tersebut.

Ini adalah rute yang dilalui Ahmad Luthfi sebelum ia berlaga di Pemilihan Kepala Daerah Jawa Tengah atau Pilkada Jateng. Ia telah mengantongi dukungan dari Partai Gerindra, Kaesang Pangarep dan relawan Projo.

Pilihan Editor: Kapolri Mutasi 157 Personel, Kapolda Jateng Irjen Ahmad Luthfi Dimutasi ke Kemendag

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Asisten Khusus Prabowo dan Deretan Jenderal di Tim Pemenangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin

14 jam lalu

Pasangan bakal calon Gubernur Jawa Tengah Komjen Pol Ahmad Luthfi (kiri) dan bakal calon Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen (kanan) menjawab pertanyaan wartawan usai menjalani tes kesehatan di Rumah Sakit Kariadi, Semarang, Jawa Tengah, Kamis 29 Agustus 2024. Pemeriksaan kesehatan tersebut untuk kepentingan persyaratan mendaftar sebagai Bacagub dan Bacawagub di Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPU) Provinsi Jawa Tengah pada Pilkada 2024. ANTARA FOTO/Makna Zaezar
Asisten Khusus Prabowo dan Deretan Jenderal di Tim Pemenangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin

Asisten khusus Prabowo ditugasi membantu memenangkan Ahmad Luthfi-Taj Yasin di Pilgub Jateng 2024.


Pilgub Jateng: KPU Sebut Luthfi-Taj Yasin dan Andika-Hendrar Belum Penuhi Syarat Administrasi

2 hari lalu

Andika Perkasa dan Ahmad Luthfi. ANTARA
Pilgub Jateng: KPU Sebut Luthfi-Taj Yasin dan Andika-Hendrar Belum Penuhi Syarat Administrasi

KPU Jateng menyatakan Ahmad Luthfi kurang lima dokumen dan Andika Perkasa kurang 13 dokumen.


Pengamat Sebut Pilkada Jawa Tengah Bakal Sengit: Waspada Gesekan TNI dan Polri

2 hari lalu

Andika Perkasa dan Ahmad Luthfi. ANTARA
Pengamat Sebut Pilkada Jawa Tengah Bakal Sengit: Waspada Gesekan TNI dan Polri

Pilkada Jawa Tengah akan mempertemukan mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa dan mantan Kapolda Jateng Komisaris Jenderal Ahmad Luthfi.


Puan Maharani Ungkap Alasan Sebut Pilkada Jateng Bukan Perang Bintang

3 hari lalu

Ketua DPP Bidang Politik sekaligus Ketua DPR RI, Puan Maharani, saat menyampaikan Pembacaan Rekomendasi Eksternal Rakernas V PDIP di di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara, pada Ahad, 26 Mei 2024. Dok. Humas PDIP
Puan Maharani Ungkap Alasan Sebut Pilkada Jateng Bukan Perang Bintang

Puan Maharani mengatakan PDIP tetap optimistis memenangi Pilkada Jateng 2024.


Ganjar Pranowo Bantu Pemenangan Andika-Hendrar di Pilkada Jawa Tengah

3 hari lalu

Mantan capres, Ganjar Pranowo (kanan) bertemu dengan Ketua DPC PDIP Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo (kiri) di kediaman Rudy di Pucangsawit, Jebres, Solo, Jawa Tengah, Kamis, 22 Agustus 2024. Foto: Istimewa
Ganjar Pranowo Bantu Pemenangan Andika-Hendrar di Pilkada Jawa Tengah

Ganjar Pranowo berkomitmen akan memenangkan Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi di Pilkada Jawa Tengah.


Eks Panglima vs Eks Kapolda di Pilkada Jateng, TNI: Tak Ada Pengamanan Khusus

4 hari lalu

Andika Perkasa dan Ahmad Luthfi. ANTARA
Eks Panglima vs Eks Kapolda di Pilkada Jateng, TNI: Tak Ada Pengamanan Khusus

Di Pilgub Jateng terdapat dua nama besar yang saling berhadapan, yakni mantan Panglima TNI Andika Perkasa dan mantan Kepala Polda Jateng Ahmad Luthfi.


Andika Perkasa: Mengejar Elektabilitas hingga Tanggapan Pengamat Politik

4 hari lalu

Pasangan bakal calon Gubernur Jawa Tengah Jenderal TNI (Purn) Andika Perkasa (kiri) dan bakal calon Wakil Gubernur Jawa Tengah Hendrar Prihadi (kanan) menjawab pertanyaan wartawan seusai menjalani tes kesehatan di Rumah Sakit Kariadi, Semarang, Jawa Tengah, Kamis 29 Agustus 2024. Tes kesehatan tersebut untuk kepentingan persyaratan mendaftar sebagai Bacagub dan Bacawagub di Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPU) Provinsi Jawa Tengah pada Pilkada 2024. ANTARA FOTO/Makna Zaezar
Andika Perkasa: Mengejar Elektabilitas hingga Tanggapan Pengamat Politik

Andika Perkasa akan bekerja keras untuk mengejar elektabilitasnya yang tertinggal dalam beberapa survei Pilkada Jateng 2024


KIM Plus vs PDIP di Pilkada Jakarta, Jateng, Sumut, Kabupaten Bogor, Semarang, dan Solo

5 hari lalu

Pasangan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Ridwan Kamil dan Suswono memberikan keterangan usai mendaftarkan diri sebagai peserta Pilgub DKI Jakarta 2024 di Kantor KPU DKI Jakarta, Rabu, 28 Agustus 2024. Pasangan Ridwan Kamil-Suswono mendaftarkan diri sebagai peserta Pilgub DKI Jakarta 2024 dengan dukungan dari partai politik yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
KIM Plus vs PDIP di Pilkada Jakarta, Jateng, Sumut, Kabupaten Bogor, Semarang, dan Solo

Koalisi Indonesia Maju atau KIM Plus mengusung sejumlah bakal calon kepala daerah yang head to head dengan pasangan calon dari PDIP.


4 Fakta KIM vs PDIP di Pilgub Jateng 2024, Kedua Kubu Usung Mantan Petinggi Aparat

6 hari lalu

Andika Perkasa dan Ahmad Luthfi. ANTARA
4 Fakta KIM vs PDIP di Pilgub Jateng 2024, Kedua Kubu Usung Mantan Petinggi Aparat

Di Pilgub Jateng 2024, KIM diwakili mantan petinggi Polisi, sedangkan PDIP diwakili mantan petinggi TNI.


Gibran Dapat Kritik Pedas Usai Ikut Antar Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Daftar ke KPU Jawa Tengah

8 hari lalu

Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka (kanan) mengepalkan tangan bersama pasangan bakal calon Gubernur Jawa Tengah Komjen Pol Ahmad Luthfi (kiri) dan bakal calon Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen (tengah) usai melakukan pendaftaran di Kantor KPU Provinsi Jawa Tengah, Semarang, Jawa Tengah, Rabu 28 Agustus 2024. Pasangan Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Maimoen resmi mendaftarkan diri sebagai peserta Pilgub Jawa Tengah 2024 di KPU Jateng dengan diusung Partai Golkar, Partai Gerindra, PKS, PKB Partai Nasdem, PAN, PPP, Partai Demokrat, PSI Partai Buruh, Partai Bulan Binyang, dan Partai Garuda. ANTARA FOTO/Makna Zaezar
Gibran Dapat Kritik Pedas Usai Ikut Antar Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Daftar ke KPU Jawa Tengah

Wakil Presiden terpilih Gibran menuai sorotan usai terang-terangan antar Ahmad Luthfi dan Taj Yasin mendaftar ke KPU Jawa Tengah.