Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pendaftaran Pilkada Kabupaten Bekasi 2024, 150 Personel Polisi Dikerahkan

image-gnews
Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol. Twedi Aditya Bennyahdi meninjau Kantor KPU Kabupaten Bekasi, Jalan Raya Rengas Bandung, Kabupaten Bekasi, Rabu, 28 Agustus 2024. ANTARA/Pradita Kurniawan Syah
Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol. Twedi Aditya Bennyahdi meninjau Kantor KPU Kabupaten Bekasi, Jalan Raya Rengas Bandung, Kabupaten Bekasi, Rabu, 28 Agustus 2024. ANTARA/Pradita Kurniawan Syah
Iklan

TEMPO.CO, Cikarang - Kepolisian Resor Metropolitan Bekasi (Polres Metro Bekasi) mengerahkan 150 personel untuk mengamankan pendaftaran pasangan calon bupati dan wakil bupati pada Pilkada Kabupaten Bekasi 2024 di KPU setempat. Tahapan pendaftaran calon kepala daerah Kabupaten Bekasi    berlangsung selama 3 hari, mulai 27-29 Agustus 2024.

Kapolres Metro Bekasi Komisaris Besar Polisi Twedi Aditya Bennyahdi mengatakan, pengamanan tahapan pendaftaran pasangan calon (paslon) kepala daerah ini mengacu pada hasil koordinasi dengan KPU dan Bawaslu Kabupaten Bekasi.

"Kami menyiagakan 150 personel setiap hari selama 3 hari pelaksanaan pendaftaran untuk pengamanan selama tahapan tersebut berlangsung," kata Twedi di Cikarang, Rabu, 28 Agustus 2024, seperti dilansir dari Antara.

Pengamanan dilakukan di sejumlah titik, mulai dari jalur lalu lintas di depan Kantor KPU Kabupaten Bekasi, area pintu masuk hingga area parkir, serta gedung KPU dan tempat pendukung pasangan calon menunggu pendaftaran.

Twedi mengatakan hanya 130 pendukung paslon yang boleh memasuki area Kantor KPU Kabupaten Bekasi. Para pendukung yang diperbolehkan masuk sudah diberikan ID card khusus. Pembatasan ini untuk menjaga keamanan dan ketertiban umum di kantor KPU.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Untuk area kantor KPU yang bisa masuk 100 orang dan 30 orang lagi diperbolehkan menyaksikan proses pendaftaran," katanya.

Kapolres meminta para pendukung calon bupati Bekasi yang tidak bisa masuk Kantor KPU Kabupaten Bekasi untuk menjaga kondusivitas serta kelancaran arus lalu lintas. "Mengingat ruas jalan depan Kantor KPU ini adalah jalur utama yang dipakai tidak hanya oleh masyarakat Cikarang, tetapi juga masyarakat umum, semuanya untuk melintas," kata dia.

Pilihan Editor: Kementerian PPPA Sebut 23 Anak yang Ikut Demo di Semarang dan Makassar Sudah Dipulangkan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Busyro Minta Prabowo Terbitkan Perpu Kembalikan UU KPK yang Lama

2 jam lalu

Ketua PP Muhammadiyah yang juga mantan Ketua KPK, M. Busyro Muqoddas. TEMPO/M Taufan Rengganis
Busyro Minta Prabowo Terbitkan Perpu Kembalikan UU KPK yang Lama

Mantan pimpinan KPK Busyro Muqoddas meminta Presiden terpilih Prabowo Subianto membuat Perpu untuk kembalikan UU KPK lama dalam 100 hari kerja.


Jelang Kampanye Terbuka, Polisi Petakan Daerah Rawan Gesekan Massa di Kota Yogyakarta

15 jam lalu

Stadion Mandala Krida. Wikipedia
Jelang Kampanye Terbuka, Polisi Petakan Daerah Rawan Gesekan Massa di Kota Yogyakarta

Kampanye terbuka di Kota Yogyakarta akan digelar antara lain pada 3 November, 7 November, dan 23 November 2024.


Debat Perdana Pilgub Banten Digelar 16 Oktober di Jakarta, Airin Menyatakan Siap

16 jam lalu

Calon Gubernur Banten Airin Rachmi Diany bersilaturahmi dengan masyarakat di Kecamatan Cikande, Kabupaten Serang, pada Minggu, 6 Oktober 2024. Dalam pertemuan tersebut, Airin menyoroti masalah ketenagakerjaan di daerah-daerah industri, khususnya di Kabupaten Serang, Kota Cilegon, dan Kabupaten Tangerang, yang menurutnya perlu mendapat perhatian lebih. Dok. Pribadi
Debat Perdana Pilgub Banten Digelar 16 Oktober di Jakarta, Airin Menyatakan Siap

Airin meyakini debat pilkada menjadi momentum yang pas untuk memaparkan program unggulan serta visi-misi paslon Airin-Ade di Pilgub Banten.


Pemkot Depok Ingatkan ASN Tak Terjebak Medsos pada Pelaksanaan Pilkada 2024

20 jam lalu

Ilustrasi Korpri atau PNS atau ASN. Shutterstock
Pemkot Depok Ingatkan ASN Tak Terjebak Medsos pada Pelaksanaan Pilkada 2024

Pemkot Depok mengingatkan para ASN untuk bersikap netral pada Pilkada 2024.


KPU Putuskan Lokasi Debat Kedua Pilkada Jakarta di Ecopark Ancol

1 hari lalu

Pasangan calon Gubernur-Wakil Gubernur Jakarta Ridwan Kamil - Suswono, Dharma Pongrekun-Kun Wardana Abyoto , dan Pramono Anung-Rano Karno, pada debat pertama peserta Pilkada  2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (6/10/2024). ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/aww/aa.
KPU Putuskan Lokasi Debat Kedua Pilkada Jakarta di Ecopark Ancol

Adapun jadwal debat kedua Pilkada Jakarta, direncanakan berlangsung pada Ahad, 27 Oktober 2024.


Di Manakah Pulau Taliabu? Lokasi Kebakaran Speedboat yang Menewaskan Benny Laos Calon Gubernur Maluku Utara

1 hari lalu

Petugas kepolisian berusaha memadamkan api yang membakar speed boat milik Calon Gubernur Maluku Utara Benny Laos di Dermaga Pelabuhan Regional Bobong, Desa Bobong, Kabupaten Pulau Taliabu, Maluku Utara, Sabtu, 12 Oktober 2024. RSUD Bobong, Kabupaten Pulau Taliabu, Maluku Utara menyatakan, Cagub Maluku Utara Benny Laos meninggal dunia setelah dilakukan penanganan medis usai menjadi korban terbakarnya speedboat yang ditumpangi. ANTARA FOTO/HO/Humas Polres Taliabu
Di Manakah Pulau Taliabu? Lokasi Kebakaran Speedboat yang Menewaskan Benny Laos Calon Gubernur Maluku Utara

Calon Gubernur Maluku Utara, Benny Laos meninggal di Pulau Taliabu akibat insiden kebakaran speedboat. Di manakah letaknya?


KPU Sulteng Jadwalkan Debat Pilkada di Stasiun TV Jakarta, Begini Reaksi Cagub Ahmad Ali

1 hari lalu

Calon Gubernur Sulteng Ahmad Ali (kanan) dan wakil gubernur Sulawesi Tengah Abdul Karim Aljufri (kiri) saat mengambil nomor urut di KPU Sulawesi Tengah, beberapa waktu lalu. Dok. Pribadi
KPU Sulteng Jadwalkan Debat Pilkada di Stasiun TV Jakarta, Begini Reaksi Cagub Ahmad Ali

KPU beralasan ingin memperkenalkan visi-misi calon gubernur dan wakil gubernur Sulteng secara nasional dan lokal.


KSAD Sebut Masyarakat Jauh Lebih Siap Hadapi Perbedaan di Pilkada 2024, Ini Alasannya

1 hari lalu

Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, menjawab pertanyaan wartawan di Jakarta, Minggu (13/10/2024). ANTARA/Donny Aditra
KSAD Sebut Masyarakat Jauh Lebih Siap Hadapi Perbedaan di Pilkada 2024, Ini Alasannya

KSAD menuturkan TNI belum menemukan masalah atau gejolak di masyarakat yang berpotensi mengganggu ketertiban dan keamanan pada Pilkada 2024.


Cagub Malut Benny Laos Meninggal, Ini Kata KPU Soal Syarat Pergantian Calon Kepala Daerah

1 hari lalu

Sejumlah kerabat memasuki ruangan untuk mendoakan mendiang Calon Gubernur Maluku Utara, Benny Laos di Rumah Duka Sentosa RSPAD, Jakarta, Minggu, 13 Oktober 2024. ANTARA/Rivan Awal Lingga
Cagub Malut Benny Laos Meninggal, Ini Kata KPU Soal Syarat Pergantian Calon Kepala Daerah

KPU Maluku Utara menunggu koalisi partai pengusul Benny Laos-Sarbin Sehe memberitahukan secara resmi kematian Benny Laos sebagai cagub.


Polda Metro Jaya Ringkus Komplotan Perampok Spesialis Rumah Kosong

1 hari lalu

Ilustrasi Perampokan. roadsafety.co.za
Polda Metro Jaya Ringkus Komplotan Perampok Spesialis Rumah Kosong

Komplotan perampok spesialis rumah kosong terakhir beraksi di wilayah Bekasi.