TEMPO.CO, Jakarta - Kasus kematian selebgram asal Medan Ella Nanda Sari setelah melakukan sedot lemak masih bergulir dengan dugaan adanya malpraktik dari klinik kecantikan WSJ Beauty.
Polres Metro Depok berencana berangkat ke Medan, Sumatera Utara, untuk memeriksa saksi dari keluarga korban. "Juga akan berupaya melakukan autopsi. Kita berusaha melakukan autopsi untuk mendapatkan keterangan dari dokter forensik, meninggalnya karena apa," kata Kapolres Metro Depok Komisaris Besar Arya Perdana di kantornya..
Hingga dua hari lalu menurut keterangan, Polres Metro Depok telah memeriksa 10 saksi. Sepuluh saksi tersebut terdiri dari dokter yang menangani, dokter pendamping, dan dokter yang menerima korban di rumah sakit.
"Juga beberapa orang yang memang tinggal di daerah situ RT/RWnya juga dari pihak keluarga korban sudah kami lakukan berita acara interogasi," kata Kapolres Metro Depok Komisaris Besar Arya, Selasa, 30 Juli 2024.
Menurut keterangan Arya, temuan yang diperoleh terungkap jika dokter yang menangani sedot lemak Ella Nanda Sari bukan dokter spesialis, melainkan dokter umum. "Beliau memang pernah mengikuti pelatihan untuk melakukan sedot lemak ini," Ujar Arya.
Hingga kini, polisi masih mendalami izin operasional klinik tersebut dan akan memanggil Kepala Dinas Kesehatan Kota Depok Mary Liziawati. Polisi juga masih mendalami dan belum memastikan indikasi malpraktik serta masih meminta keterangan dari ahli dalam bidang tersebut.
"Misalnya dokter izin praktiknya enggak ada, tapi dia punya kapabilitas atau enggak untuk melakukan itu, nanti ditunjukkan dengan sertifikatnya misalnya, sekalipun punya sertifikat dan sarjana kedokteran apakah diperbolehkan melakukan itu, itu nanti kita harus dalami lagi. Kalau sudah kita ketahui tentang itu sudah periksa ahli juga nanti akan kita gelarkan perkaranya," ucap Arya.
Polres Metro Depok terus menyelidiki kasus dugaan malpraktik sedot lemak di klinik kecantikan WSJ Beauty. Teranyar, korps Bhayangkara itu menggali keterangan dari Kepala Dinas Kesehatan Depok Mary Liziawati, Rabu, 31 Juli 2024.
Kapolres Metro Depok Komisaris Besar Arya Perdana mengatakan, Kadinkes Depok menyatakan izin WSJ Beauty adalah klinik pratama.
Kilas Balik
Menurut keterangan dari kakak korban Okta Vivilia mengatakan jika adiknya pamit untuk berangkat ke Depok pada Senin pagi, 22 Juli 2024. Ella kemudian dijemput oleh supir langganan di Bandara Soekarno-Hatta Tangerang, kemudian langsung dibawa ke klinik. Rencananya Ella akan melakukan operasi sedot lemak di bagian lengan kanan dan kirinya.
Diketahui dari pengacara pihak klinik WSJ Beauty Rikardo Siahaan, Ella sampai di klinik sekitar jam 11.00 WIB kemudian melakukan serangkaian administrasi dan pemeriksaan sesuai prosedur. Pada pukul 12.30 WIB barulah dimulai tindakan operasi.
Namun, berdasarkan keterangan dari Rikardo ada ketidakjujuran yang dilakukan oleh Ella yang mengatakan jika perempuan 30 tahun ini mengaku telah sampai di Jakarta selama 2 hari. Padahal dirinya sampai di hari yang sama. Hal tersebut secara prosedur sebenarnya tidak sesuai. Karena untuk tindakan sedot lemak pasien sebelumnya wajib istirahat satu hari terlebih dahulu dari kegiatan. Namun lantaran korban mengaku sudah dua hari berada di Jakarta, operasi pun dilakukan.
“Karena Ibu Ella bilang sudah dua hari di Jakarta, berarti sudah istirahat. Kita tahunya setelah kejadian sopirnya cerita ke kita. Kalau dia dari Medan sendiri gak ada yang mendampingi,” ujar Rikardo.
Saat operasi berjalan kondisi korban masih normal untuk menyedot lemak di bagian lengan kanan dan kiri. Namun, tiba-tiba korban pingsan diikuti kejang.
“Ada kejang, habis itu dari dokternya, langsung inisiasi infus, dicari nadinya, tiba-tiba pembuluh darahnya pecah mau diinfus yang kedua tidak bisa juga,” kata Ricardo.
Pihak klinik segera melarikan korban ke rumah sakit di Jalan Margonda. Selama di perjalanan korban pun saat itu masih bernafas. Tetapi, ketika tiba di rumah sakit, Ella sudah tak bernyawa dan dinyatakan meninggal dunia.
Vivilia berujar dirinya dihubungi dan dikabari adiknya telah meninggal saat perjalanan ke Rumah Sakit Umum Bunda Margonda, beberapa jam setelah mengetahui adiknya sampai di Depok.
Tak lama setelah itu, Okta mencoba menghubungi klinik untuk mencari kronologi yang sebenarnya. Ricardo, kuasa hukum klinik mengatakan jika Ella pingsan saat menjalani operasi sedot lemak dan meninggal dalam perjalanan menuju rumah sakit.
"Kami gak bisa percaya gitu saja karena dia berangkat dalam keadaan sehat,” ucapnya. Jenazah Ella tiba di Bandara Kualanamu pada Selasa pagi, 23 Juli 2024. Langsung dibawa ke Pangkalan Brandan, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, untuk dikuburkan.
SAVINA RIZKY HAMIDA | RICKY JULIANSYAH| MEI LEANDHA | ANDIKA DWI
Pilihan editor: Dugaan Malpraktik Sedot Lemak: Peringatan Kris Dayanti Sampai Dokter Ahli Bedah Plastik