Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ungkap Penculikan 3 Anak WN Amerika, Polres Bandara Soekarno-Hatta Terima Penghargaan FBI

image-gnews
Polres Bandara Soekarno-Hatta terima penghargaan dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak atas pengungkapan sindikat internasional pornografi  anak, Selasa 6 Agustus  2024, FOTO:AYU CIPTA I TEMPO
Polres Bandara Soekarno-Hatta terima penghargaan dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak atas pengungkapan sindikat internasional pornografi anak, Selasa 6 Agustus 2024, FOTO:AYU CIPTA I TEMPO
Iklan

TEMPO.CO, Tangerang - Kepolisian Resor Bandara Soekarno-Hatta mengungkap sindikat jaringan penculikan anak Warga Negara Amerika Serikat. Tiga anak di bawah umur itu berhasil dikembalikan ke negaranya setelah terendus di Bandara Soekarno-Hatta.

Kapolres Bandara Soekarno-Hatta Komisaris Besar Polisi Roberto GM Pasaribu mengatakan pengungkapan penculikan anak melibatkan sindikat anak jaringan internasional itu terjadi pada 2023.

"Kami berhasil memulangkan ke negaranya, 3 anak bertemu dengan orang tua kandung mereka," kata Roberto usai menerima penghargaan dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPPA) di aula Bandara Soekarno-Hatta, Selasa, 6 Agustus 2024.

Roberto mengatakan saat itu polres menerima laporan penculikan anak di bawah umur, Ada 3 anak usia 10, 11 dan 13 tahun yang dibawa kabur seseorang dan tiba di Indonesia.

"Kami bekerja sama dengan Kantor Imigrasi (Kanim Kelas I Khusus TPI Bandara Soekarno-Hatta) dan mendapati anak-anak itu dan memulangkan ke negaranya," kata Roberto. 

Pada saat itu, orang tua ketiga anak tersebut mengalami kendala administrasi izin masuk ke Indonesia. Sehingga pada saat itu, Polresta Bandara Soekarno-Hatta setelah berkoordinasi dengan Bareskrim Mabes Polri. 

"Kami bekerjasama dengan pihak Imigrasi karena masih dalam ranah Imigrasi. Kemudian ketiga orang anak di bawah umur ini pada hari berikutnya kami berhasil amankan dan dikirim kembali ke Amerika Serikat untuk bertemu dengan orang tua aslinya,"ujar Roberto.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

FBI memberikan apresiasi atas kerja sama cepat kepolisian yang juga melibatkan Imigrasi Soekarno-Hatta. Atas pengungkapan kasus penculikan itu, Federal Bureau of Investigation melalui FBI Legal Atase Indonesia-Timor Leste, Robert Laferty memberikan penghargaan dan apresiasi kepada tim reserse kriminal dan Kapolres Bandara Soekarno-Hatta.

Roberto mengatakan kerja sama dengan FBI  Investigation sudah dilakukan sejak lama, bahkan jauh sebelum ia menjabat Kapolres Bandara Soekarno-Hatta, seperti kasus Loly Candy.

40 Penyidik Polres Bandara Raih Penghargaan KemenPPPA, Bongkar Kasus Pornografi Anak

Deputi Perlindungan Anak Kementerian PPPA Nahar memberikan penghargaan kepada Polres Bandara Soekarno-Hatta dalam pengungkapan kasus kejahatan pornografi yang melibatkan anak di bawah umur sebagai korban. KemenPPPA menilai Polres Bandara memiliki aktivitas yang sangat berdampak kepada anak Indonesia khususnya dalam melindungi anak-anak yang memerlukan perlindungan khusus dengan penanganan kasus lintas negara dan bisa menyelesaikan secara bersama-sama. 

"Faktor kuncinya adalah, upaya bersama untuk memastikan upaya perlindungan anak ini bisa dilaksanakan secara efektif,"kata Nahar.

Kementerian PPPA memberi penghargaan kepada 40 orang penyidik Satreskrim di bawah pimpinan Kasat Reskrim Komisaris Polisi Reza Fahlevi dan Kapolres Bandara Soekarno-Hatta Kombes Pol Roberto GM Pasaribu yang telah mulai identifikasi awal sampai ke pemulihan pendampingan korban itu bisa dilaksanakan secara bersinergi.

Pilihan Editor: KPAI Minta Dinas Pendidikan Tertibkan 98 Daycare di Depok yang Belum Berizin

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ketahui Perbedaan Antara CIA dan FBI, Apa Tugas Keduanya di Amerika Serikat?

4 jam lalu

Logo CIA. [www.the-parallax.com]
Ketahui Perbedaan Antara CIA dan FBI, Apa Tugas Keduanya di Amerika Serikat?

Central Intelligence Agency (CIA) sering disamakan dengan The Federal Bureau of Investigation (FBI). Apa beda keduanya?


Sean Diddy Combs, Ikon Hiphop yang Kontroversial

8 jam lalu

Sean Combs atau Diddy menyambut kelahiran putrinya di 2007 dari hubungannya dengan Sarah Chapman, fotografer yang berbasis di Atlanta. Kelahiran putrinya itu menyebabkan berakihrnya hubungan Diddy dengan sang kekasih Kim Porter, yang telah memberikan tiga orang anak bagi sang rapper tersebut. Ronald Martinez/Getty Images
Sean Diddy Combs, Ikon Hiphop yang Kontroversial

Sean Diddy Combs, rapper, musisi hiphop, produser, sekaligus pengusaha ini tengah menghadapi berbagai kontroversi.


Alasan Brunei Darussalam Masuk Daftar Hitam Pemerintah Amerika Serikat

15 jam lalu

Ilustrasi TPPO. Shutterstock
Alasan Brunei Darussalam Masuk Daftar Hitam Pemerintah Amerika Serikat

AS menganggap negara-negara di Tingkat 3 termasuk Brunei Darussalam tidak berbuat cukup banyak untuk bertindak melawan perdagangan manusia (TPPO).


Donald Trump Berharap Bisa Bertemu Narendra Modi di Amerika Serikat

1 hari lalu

Presiden AS Donald Trump berjabat tangan dengan Perdana Menteri India Narendra Modi menjelang pertemuan mereka di Rumah Hyderabad di New Delhi, India, 25 Februari 2020. [REUTERS / Adnan Abidi]
Donald Trump Berharap Bisa Bertemu Narendra Modi di Amerika Serikat

Donald Trump mengutarakan keinginan bertemu Perdana Menteri India Narendra Modi pada pekan depan disela kunjungan kerja Modi ke Amerika


Polisi Tangkap 3 Tersangka Kekerasan Seksual Terhadap Anak di Tangsel

1 hari lalu

Ilustrasi pencabulan anak. shutterstock.com
Polisi Tangkap 3 Tersangka Kekerasan Seksual Terhadap Anak di Tangsel

Polisi menangkap tiga tersangka kekerasan seksual terhadap anak di Tangsel. Pelaku ada yang driver ojol hingga orang tua sambung.


Jubir Tegaskan Kaesang Nebeng Teman, Pemilik Jet Pribadi Ikut Terbang ke Amerika Serikat

1 hari lalu

Putra Presiden RI, Joko Widodo, Kaesang Pangarep, seusai memberikan klarifikasi di gedung ACLC Komisi Pemberantasan korupsi, Jakarta, Selasa, 17 September 2024. Kaesang Pangarep memberikan klarifikasi ke KPK terkait laporan pengaduan masyarakat yang tengah di proses oleh Direktorat Penerimaan Layanan Pengaduan Masyarakat KPK dalam dugaan penerimaan gratifikasi berupa fasilitas mewah pesawat jet pribadi yang dipergunakan melakukan perjalanan ke Amerika Serikat bersama istrinya Erina Gudono. TEMPO/Imam Sukamto
Jubir Tegaskan Kaesang Nebeng Teman, Pemilik Jet Pribadi Ikut Terbang ke Amerika Serikat

Juru bicara Kaesang Pangarep, Francine Widjojo, menegaskan Kaesang menaiki jet pribadi bersama teman atau pemilik dari pesawat tersebut.


Selain Y, KPK Buka Peluang Panggil Jokowi dalam Dugaan Gratifikasi Kaesang

1 hari lalu

Kolase foto yang menunjukkan momen Kaesang Pangarep dan Erina Gudono turun dari jet pribadi dan langsung berjalan menuju mobil yang telah menunggu di apron bandara. Sumber: Twitter
Selain Y, KPK Buka Peluang Panggil Jokowi dalam Dugaan Gratifikasi Kaesang

Selain akan panggil Y, KPK buka peluang panggil Jokowi dalam dugaan gratifikasi Kaesang.


Amerika Serikat Klaim Tidak Terlibat dalam Ledakan Pager di Lebanon

1 hari lalu

Orang-orang berkumpul di luar rumah sakit ketika lebih dari 1.000 orang termasuk pejuang Hizbullah dan petugas medis terluka setelah pager yang mereka gunakan untuk berkomunikasi meledak di seluruh Lebanon, di Beirut, Lebanon, 17 September 2024. Ledakan massal itu terjadi di tengah serangan lintas batas antara Hizbullah dan Israel dengan latar belakang serangan brutal Israel di Jalur Gaza, yang telah menewaskan lebih dari 41.200 orang, sebagian besar wanita dan anak-anak, menyusul serangan Hamas pada 7 Oktober tahun lalu. REUTERS/Mohamed Azakir
Amerika Serikat Klaim Tidak Terlibat dalam Ledakan Pager di Lebanon

Amerika Serikat mengklaim bahwa pihaknya tidak mengetahui sebelumnya dan tidak terlibat dalam ledakan massal pager di Lebanon


Ledakan Pager Massal di Lebanon, Hizbullah Bersumpah Balas Israel

1 hari lalu

Seorang tentara berjaga di dekat American University of Beirut Medical Center (AUBMC) setelah lebih dari 1.000 orang, termasuk pejuang Hizbullah dan petugas medis terluka ketika pager yang mereka gunakan untuk berkomunikasi meledak di seluruh Lebanon, di Beirut, Lebanon, 17 September 2024. Hizbullah mengatakan pihaknya menganggap Israel
Ledakan Pager Massal di Lebanon, Hizbullah Bersumpah Balas Israel

Hizbullah bersumpah memberikan "hukuman yang adil" kepada Israel menyusul serangkaian ledakan pager yang mematikan di seluruh Lebanon.


Gold Apollo Membantah Membuat Pager yang Digunakan dalam Ledakan Lebanon

1 hari lalu

Pendiri dan presiden Gold Apollo, Hsu Ching-kuang, berbicara kepada media di kantor mereka di New Taipei City, Taiwan, 18 September 2024. REUTERS/Ann Wang
Gold Apollo Membantah Membuat Pager yang Digunakan dalam Ledakan Lebanon

Perusahaan Gold Apollo Taiwan membantah membuat pager yang digunakan dalam peledakan di Lebanon pada Selasa.